Shopee Affiliates Program

Ini 3 Daerah di Jabar yang Tertinggi Tingkat Kematian Kasus COVID-19

Bandung

Kabupaten Garut, Kabupaten Karawang dan Kota Tasik menjadi tiga daerah di Jawa Barat yang memiliki tingkat kematian akibat COVID-19 paling tinggi. Laporan itu disampaikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam telekonferensi pers daring, Kamis (29/7/2021).

“Ada tiga kabupaten dan kota yang memiliki tingkat kematian tertinggi (di Jabar) yaitu Kabupaten Garut dengan 4,08 persen, Kabupaten Karawang dengan 4,02 persen dan Kota Tasikmalaya dengan 3,51 persen,” ujar pria yang akrab disapa Kang Emil itu.

Kang Emil mengatakan, tingkat kematian kasus COVID-19 di Jabar pun mengalami peningkatan pekan ini. Saat ini angka kematian di Jabar sebanyak 1,51 persen dari total kasus, naik dari pekan sebelumnya yang berada di angka 0,08 persen.

Laman Pikobar mencatat, per hari ini (29/7) di Garut terdapat akumulasi 1.026 kasus kematian. Dalam sepekan terakhir terdapat 290 kasus kematian, dan kemarin pemerintah pusat melaporkan tambahan kasus kematian di Garut kemarin sebanyak 50 kasus.

Sedangkan di Kota Tasikmalaya, kasus kematian secara akumulasi terdapat 434 kasus kematian. 72 kasus dalam sepekan terakhir dan enam kasus kematian dalam laporan pemerintah pusat pada 28 Juli 2021.

Terakhir di Kabupaten Karawang terdapat akumulasi kasus kematian sebanyak 1.578 kasus. Per kemarin terdapat penambahan kasus sebanyak 23 kasus, dan dalam sepekan terakhir terdapat penambahan kasus kumulatif sebanyak 142 kasus.

Secara umum terdapat 8.886 kasus kematian warga yang terpapar COVID-19 di Jabar dalam periode waktu yang sama. Terdapat penambahan 1.394 kasus kematian dalam sepekan terakhir, dan juga ada tambahan kasus kematian sebanyak 205 kasus pada 28 Juli 2021.

Pemprov Jabar pun saat ini tengah menggenjot vaksinasi di daerah-daerah tersebut. Kang Emil pernah menyatakan sebelumnya, bahwa daerah yang memiliki tingkat vaksinasi yang tinggi, memiliki tingkat kematian yang rendah.

(yum/bbn)

Terima kasih telah membaca artikel

Ini 3 Daerah di Jabar yang Tertinggi Tingkat Kematian Kasus COVID-19