Golkar DKI Minta Matangkan Kajian Buka Sekolah: Jangan Konyol Tanpa Persiapan

Jakarta

Partai Golkar DKI Jakarta meminta persiapan sekolah tatap muka di Ibu Kota dilakukan dengan matang. Apabila Pemprov DKI akan melakukan uji coba, Golkar berharap pembukaan dilakukan di sekolah tingkat atas.

“Kami dewan minta agar dipersiapkan baik-baik jika memang ada rencana buka sekolah tatap muka dan buat uji coba yang baik dari tingkat SMU dulu,” kata Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta, Basri Baco kepada wartawan, Sabtu (20/3/2021).

Basri mewanti-wanti sekolah menjadi klaster penularan virus Corona. Dia meminta agar persiapan sekolah tatap muka dilakukan dengan matang.

“Jangan konyol buka sekolah tanpa persiapan dan penerapan protokol kesehatan yang ketat! Kalau meledak klaster sekolah siapa yang tanggung jawab,” tutur dia.

Kepada Pemprov DKI, Basri mengingatkan agar melakukan segala persiapan untuk membuka sekolah. Dia juga mendorong sekolah dibuka jika guru dan siswa telah divaksin COVID-19.

“Saya rasa pemda pikirkan baik-baik dan siapkan baik segala sesuatunya jika ingin segera membuka sekolah. Kecuali semua guru dan siswa sudah divaksin mungkin kita bisa mulai buka sekolah dengan kapasitas terbatas,” kata Basri.

Terima kasih telah membaca artikel

Golkar DKI Minta Matangkan Kajian Buka Sekolah: Jangan Konyol Tanpa Persiapan