Gisel Diperiksa Polisi Terkait Video Syur Pagi Ini

Jakarta

Penyidik Polda Metro Jaya mengagendakan pemeriksaan artis Gisella Anastasia atau Gisel. Gisel akan dimintai klarifikasi soal video syur yang disebut mirip dengannya.

“Menyangkut dua tersangka yang kita amankan besok, kita akan memanggil seorang inisial GA sebagai saksi,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (16/11/2020).

Pemeriksaan Gisel ini merupakan tindak lanjut atas pemeriksaan 2 tersangka penyebar video syur. Eks istri aktor Gading Martin itu dimintai klarifikasi pagi ini.

“Jam 10.00 WIB kita undang ke sini,” ungkap Kombes Yusri.

Seperti diketahui, polisi telah menetapkan dua tersangka yang diduga menyebarkan video syur mirip Gisel, berinisial PP dan MN. Kombes Yusri mengungkapkan para tersangka menyebut inisial G saat pemeriksaan.

Gisel membantah bahwa sosok wanita dalam video syur itu merupakan dirinya. Simak di halaman berikutnya

Terima kasih telah membaca artikel

Gisel Diperiksa Polisi Terkait Video Syur Pagi Ini