Dokter Tak Temukan Jejak Racun di Tubuh Navalny Tokoh Oposisi Rusia

Moskow

Tokoh oposisi Rusia, Alexei Navalny diduga diracun dan sedang dalam keadaan koma. Namun, dokter rumah sakit tempat Navalnya dirawat tidak menemukan jejak racun itu.

Seperti dilansir dari Reuters, Jumat (21/8/2020) Wakil kepala dokter sebuah rumah sakit di Siberia mengatakan bahwa para dokter tidak menemukan jejak racun dalam tes yang dilakukan pada pria yang dikenal kerap mengkritik Presiden Rusia Vladimir Putin itu. Navalny jatuh sakit saat terbang kembali ke Moskow dari Siberia.

Dalam penjelasannya pada hari Jumat (21/8) itu, dokter Anatoly Kalinichenko, mengatakan rumah sakit sudah mendiagnosis kondisi Navalny secara lengkap, tetapi dia belum bisa mengungkapkannya.

Terima kasih telah membaca artikel

Dokter Tak Temukan Jejak Racun di Tubuh Navalny Tokoh Oposisi Rusia