Berita Nasional

Siapa Saja Seniman Beken Yogya yang Akan Divaksinasi Corona Hari Ini?

Bantul - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meninjau secara langsung vaksinasi Corona terhadap 500 seniman di Padepokan Seni Bagong Kussudiardja (PSBK) Pedukuhan Kembaran, Kalurahan Tamantirto, Kapanewon Kasihan, Bantul. Vaksinasi akan berlangsung selama 2 gelombang."Jadi vaksinasi hari ini di pedepokan bagong diikuti kurang lebih 500 orang, hadir dalam 2 gelombang. Gelombang pagi ini nanti disaksikan pak Jokowi dan setelah jam 12 dilanjut gelombang berikutnya," kata Ketua Yayasan PSBK, Butet Ka…

Komnas HAM Periksa Kapolda Kaltim Soal Kasus Tewasnya Herman Hari Ini

Jakarta - Komnas HAM memanggil Kapolda Kalimantan Timur Irjen Herry Rudolf Nahak terkait kasus tewasnya Herman. Irjen Rudolf Nahak bakal dimintai keterangan pada hari ini."Pada Rabu 10 Maret 2021 pukul 10.00 WIB, Komnas HAM RI akan melakukan pengambilan keterangan dari Kapolda Kalimantan Timur beserta jajaran terkait kasus meninggalnya almarhum Herman," ujar Komisioner Komnas HAM M Choirul Anam dalam keterangannya, Selasa (9/3/2021).Tak hanya Kapolda Kaltim, Kabid Propam dan Dirreskrimum Polda K…

Lika-Liku Perjalanan Srikandi Mantri Bank Layani Nasabah di Perdesaan

Jakarta - Berperan sebagai tenaga pemasar yang bertanggung jawab melayani aktivitas perbankan di pedesaan bukanlah hal yang mudah, terlebih bagi perempuan. Sehari-hari mereka diharuskan mondar-mandir di jalanan untuk menemui nasabah.Meski demikian, hal ini tak menyurutkan semangat Manda Handika Chandra (28), Marketing Analisis dan Mikro (Mantri) Bank BRI di Unit Karangploso, Kabupaten Malang.Srikandi asal Malang ini telah menjadi Mantri BRI sejak 2017 lalu. Selama perjalanannya menjadi Mantri BR…

Rentetan Kerusuhan di Poumako Papua hingga Jatuh Korban Penembakan

Jakarta - Kerusuhan di Poumako jatuh korban. Satu orang warga tertembak dan sedang dalam perawatan di RSUD Mimika.Peristiwa ini bermula pada Minggu (7/3) sekitar pukul 18.30 WIT. Awalnya beberapa warga di Kampung Pomako mabuk dan memaksa hendak menumpang di kendaraan yang melintas.Karena kondisi warga dalam keadaan mabuk, sopir kendaraan tidak mengizinkan warga menumpang. Akhirnya terjadi perdebatan mulut dan adu fisik yang mengakibatkan salah satu warga yang mabuk babak belur. Melihat kejadian …

TP3 Targetkan Bukti Pelanggaran HAM Berat Kasus Km 50 Rampung Akhir Maret

Jakarta - Tim Pengawal Peristiwa Pembunuhan (TP3) 6 laskar FPI mengatakan pihaknya masih mengumpulkan bukti-bukti dugaan pelanggaran HAM berat dalam kasus Km 50. TP3 menargetkan bukti tersebut bisa dirampungkan akhir bulan ini."Saya tidak bisa janjikan tepatnya kapan karena ada tim khusus yang merangkumi semua data-data yang ada. Saya berharap sebelum akhir bulan ini sudah selesai," kata Ketua TP3, Abdullah Hehamahua, kepada wartawan, Selasa (9/3/2021) malam.Abdullah mengatakan data yang dikumpu…

Kisah Serda Aprilia Manganang, Alami Hipospadia hingga Terbukti Pria

Jakarta - Sikap terbuka ditunjukkan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa terkait kondisi prajuritnya yakni Sersan Dua (Serda) Aprilia Manganang. Secara medis, Aprilia Manganang terbukti lahir sebagai seorang pria dengan kelainan hipospadia. Bagaimana kisah Aprilia Manganang bisa menjadi anggota TNI AD?Jenderal Andika menyebut Aprilia Manganang bukan seorang trangender dan interseks. Andika menegaskan Serda Aprilia Manganang lahir sebagai laki-laki dengan kelainan hipospa…

KLB Partai Demokrat, Ambisi Moeldoko dan Amandemen Konsitusi

Jakarta - Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Alfian Mallarangeng menilai perebutan paksa Partai Demokrat oleh Moeldoko antara lain terkait ambisi pribadinya. Kepala Kantor Staf Presiden itu ingin punya kendaraan politik untuk mengusung dirinya menjadi calon presiden pada 2024.Hal ini terungkap dari cerita sejumlah pengurus DPC Partai Demokrat yang dibujuk untuk mendukung Kongres Luar Biasa (KLB). Indikasi lain dapat disimak dari tulisan mantan Menteri Hukum dan HAM Hamid Awaluddin di…

Whistleblower KLB PD Buka-bukaan, Kubu Moeldoko Tuding Penyusupan

Jakarta - Gelaran agenda yang diklaim sepihak sebagai kongres luar biasa (KLB) dan menetapkan Kepala KSP Moeldoko sebagai ketua umum bikin Partai Demokrat panas. Terbaru, whistleblower KLB buka-bukaan soal cerita keganjilan.Whistleblower itu bernama Gerald Piter Runtuthomas, mantan wakil ketua DPC Partai Demokrat Kota Kotamobagu. Gerald merasa ganjil dengan penetapan Moeldoko sebagai ketua umum.Mulanya, Gerald menjelaskan kehadirannya di KLB di Deli Serdang karena diiming-imingi uang. Dia mengak…

Teganya Pedofil di Singapura Perkosa 3 Putri 14 Tahun Lamanya

Singapura - Seorang pria berusia 55 tahun dijatuhi hukuman penjara 33 tahun atas kasus pedofilia terhadap 3 putri kandungnya sendiri. Ia didakwa oleh pengadilan Singapura atas kasus pemerkosaan dan pelecehan seksual terhadap ketiga putrinya selama 14 tahun lamanya.Seperti dilansir Channel News Asia, Selasa (9/3/2021) pria yang tidak dapat disebutkan namanya karena untuk melindungi identitas putri-putrinya, dinyatakan bersalah atas empat dakwaan pemerkosaan dan berusaha melakukan tindakan tidak s…

Miris Nasib Sales Panci Dituduh Warga Jadi Pelaku Hipnotis

Tangerang - Dua orang perempuan sales panci menangis histeris ketika diamankan warga di Desa Mekarwango, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Kedua perempuan itu dituduh melakukan penipuan modus hipnotis.Video penangkapan kedua perempuan itu viral di media sosial. Dalam video viral, tampak kedua perempuan berkemeja warna putih dan celana panjang hitam itu menangis.Keduanya bersimpuh sambil terus-terusan menangis. Sementara sejumlah warga mengerumuninya. Suasana di sebuah ruangan riuh. Salah sa…