Perajin Tahu-Tempe di Depok Gelar Aksi Turunkan Harga Kedelai
Jakarta - Sejumlah massa yang merupakan perajin tempe dan tahu di wilayah Depok menggelar aksi protes terhadap harga kedelai yang melonjak. Selain menuntut kestabilan harga, massa perajin tempe juga mogok produksi selama 3 hari terhitung mulai 21 Februari sampai 23 Februari 2022.Pantauan detikcom pukul 10:00 WIB di Palsigunung, Kelurahan Tugu RT 07 RW 01, Cimanggis, Depok. Beberapa perajin membawa poster yang tertulis beragam keluhannya. Mulai dari tuntutan kepada anggota dewan hingga kepada pem…