Bawaslu Temukan Amplop Berserakan di Palembang: Aroma Politik Uang

Jakarta

Bawaslu Sumatera Selatan (Sumsel) menerima sejumlah laporan terkait indikasi politik dari Prabumulih dan Palembang. Salah satunya penemuan amplop berserakan yang diduga terindikasi politik uang dari salah seorang caleg.

“Iya, aroma politik uang itu sudah ada. Laporan juga telah masuk dari Kota Prabumulih dan Palembang. Di Plaju, Kota Palembang kemarin kita langsung ke lokasi pembagian politik uang. Namun saat (petugas) sampai, sudah bubar. Hanya didapati amplop yang tidak berisi uang dan berserakan,” ujar Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan, dilansir detikSumbagsel, Selasa (13/2/2024).

Kurnaiwan menyebut saat petugas menanyakan ke sejumlah warga di lokasi, banyak yang tidak mengaku. Padahal Bawaslu sudah menerima informasi terkait dugaan politik uang itu. Namun sesuai dengan aturan, informasi itu sifatnya rahasia dan tidak bisa dibuka ke publik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Informasi itu penting. Jika ada, sampaikan saja maka kita akan turun ke lapangan bersama Gakkumdu. Kalau hanya Bawaslu yang bergerak sulit, karena kita tidak ada kewenangan untuk tangkap tangan. Kewenangan ada di kepolisian dan Gakkumdu,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan pihaknya akan mengkoordinasikan temuan dan laporan tersebut bersama-sama. Sehingga nantinya bisa langsung diambil tindakan.

“Nanti jika ada informasi akan kita lakukan penindakan bersama Gakkumdu atau kepolisian,” ujarnya.

Baca selengkapnya di sini.

(azh/isa)

Ulasan Debat Pilpres 2024

Temukan analisa debat capres-cawapres pilihanmu hanya di detikpemilu!

Terima kasih telah membaca artikel

Bawaslu Temukan Amplop Berserakan di Palembang: Aroma Politik Uang