Anies-Cak Imin Ogah Komentari Ganjar Muncul di Tayangan Azan Stasiun TV

Surabaya

Bacapres PDIP Ganjar Pranowo muncul di tayangan azan magrib di salah satu stasiun televisi (TV). Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin (Cak Imin) memilih tidak berkomentar terhadap tayangan itu.

“Tugas KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) dan Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu) yang mengomentari ya,” kata Cak Imin saat ditanya tanggapannya mengenai tayangan tersebut di Hotel Arcadia, Surabaya, Sabtu (9/9/2023).

Tak jauh berbeda dengan Cak Imin, bacapres usungan Partai NasDem Anies Baswedan pun ogah berkomentar terkait hal itu. Awak media sempat bertanya tanggapan Anies soal tayangan tersebut, namun Anies memilih tak berkomentar.


“Saya tidak komentar,” ucap Anies singkat di Kompleks Makam Sunan Ampel, Surabaya, Jawa Timur.

Diketahui, Ganjar Pranowo muncul di tayangan azan magrib di salah satu stasiun televisi (TV). Tayangan itu ramai disorot dan dikaitkan dengan politik identitas.

Dalam video yang dilihat detikcom, Sabtu (9/9), tayangan azan magrib itu dibuka dengan pemandangan alam Indonesia. Kemudian, Ganjar muncul menyambut jemaah yang akan salat.

Ganjar tampak mengenakan baju koko berwarna putih, peci hitam dan sarung batik. Dia menyalami dan mempersilakan jemaah yang datang untuk masuk ke masjid.

Ganjar juga muncul saat sedang melakukan wudu sebelum salat. Ganjar duduk di saf depan sebagai makmum.

Simak berita selengkapnya di halaman selanjutnya.

Terima kasih telah membaca artikel

Anies-Cak Imin Ogah Komentari Ganjar Muncul di Tayangan Azan Stasiun TV