Tak Seperti Manggarai, Sudah Ada Shelter Ojol di Stasiun Sudirman

Jakarta

Sebagian bahu jalan di dekat pintu masuk Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, dijadikan tempat mangkal para ojek online (ojol). Kondisi ini jauh berbeda dari Stasiun Sudirman, Jakarta Pusat, yang menyediakan shelter bagi para ojol.

Pantauan detikcom di Stasiun Sudirman, Jalan Kendal, Jakarta Pusat, Jumat (21/5/2021) pukul 18.09 WIB, Shelter ojol ini berada di sebelah kiri tepat di samping Stasiun Sudirman. Shelter ojol ini ditandai dengan adanya spanduk kuning bertuliskan ‘POSKO OJEK ONLINE TANGGUH JAYA.’

Shelter ojol berada di jalan mengarah ke Menteng, Jakarta Pusat. Terlihat para driver ojol yang mengenakan jaket berwarna hijau itu duduk rapi di tempat yang telah disediakan.

Motor kepunyaan masing-masing ojol ini telah terparkir rapi di shelter tersebut. Para ojol duduk santai sembari mengecek orderan lewat gawai milik masing-masing.

Gabby Rahayu (26) penumpang KRL yang juga pengguna jasa ojol mengaku setuju dengan adanya shelter ini. Pasalnya, kata Gabby, Shelter ini mempermudah dirinya untuk cepat mendapatkan driver ojol.

“Saya sih setuju banget ya ada shelter ini, soalnya jadi permudah gitu buat dapat ojol,” kata Gabby.

Gabby menceritakan dirinya sempat kesulitan pada dulu kala saat Stasiun Sudirman tidak memiliki shelter ojol. Alhasil, dia pun menunggu cukup lama.

“Nah sebelumnya tuh suka lama, terus bingung kalau turun sudirman nunggu ojeknya di mana,” kata Gabby.

Gabby mengaku terbantu dengan adanya shelter ojol ini. Sebab, dia tidak perlu lagi berjalan jauh demi menemukan driver ojol dekat stasiun.

“Pernah sampai jalan dulu rada jauh gara-gara si tukang ojek nggak tahu titik,” ungkapnya.

Shelter ojol di Stasiun Sudirman Foto: Wilda/detikcom
Terima kasih telah membaca artikel

Tak Seperti Manggarai, Sudah Ada Shelter Ojol di Stasiun Sudirman