Benarkah Ini Makam Joko Tingkir?

Lamongan –
Makam Ki Anggungboyo atau yang kini lebih dikenal sebagai makam Joko Tingkir merupakan peninggalan sejarah. Dari hasil kajian, peninggalan tersebut memang berbentuk makam.
Pemerhati sejarah dan kebudayaan Lamongan M Nafis Abdurouf mengungkapkan, bentuk arsitekturnya memang menunjukkan situs yang berada di Desa Pringgoboyo, Kecamatan Maduran tersebut merupakan sebuah makam. Tapi, dari hasil kajian belum bisa dikatakan makam tersebut adalah makam Joko Tingkir atau Mas Karebet.
“Makam Ki Anggungboyo atau yang oleh warga sekitar dikenal sebagai Makam Joko Tingkir ini adalah satu bentuk peninggalan sejarah. Tapi dari hasil kajian, belum ada pembuktian kalau makam tersebut adalah makam Joko Tingkir,” kata M Nafis kepada detikcom, Jumat (30/10/2020).
Dari hasil kajian dan penelitian terbuka yang dilakukan peneliti dengan Disparbud Lamongan, kata Navis, diketahui kalau makam tersebut dulunya merupakan sebuah bangunan suci. Hal ini dilihat dari struktur bangunan dan juga pondasi yang ada di makam dan batu andesit yang merupakan salah satu ciri bangunan suci.
Selain itu, di dekat makam juga ada tempat yang dikenal oleh warga dengan nama Sumberboto. Di mana ditemukan batu bata berukuran besar, seperti batu bata peninggalan masa Majapahit.
“Jadi itu adalah salah satu bukti artefaktual yang menegaskan kalau wilayah Pringgoboyo, yang menurut dugaan sementara adalah Desa Pringgoboyo, adalah sebuah kampung kuno,” jelas Navis yang juga seorang guru sejarah.
Benarkah Ini Makam Joko Tingkir?



