Shopee Affiliates Program

Bendera di Monumen Juang 45-Pemkab Klaten Dikibarkan 1 Tiang Penuh Hari Ini

Klaten

Bendera merah putih di kompleks Monumen Juang 45 dan kompleks kantor Pemkab Klaten ada yang dikibarkan satu tiang penuh hari ini. Padahal ada instruksi pemerintah pusat untuk mengibarkan bendera setengah tiang pada tanggal 30 September 2020.

Pantauan detikcom pukul 13.15 WIB, bendera merah putih ukuran sedang berkibar di depan joglo Monumen Juang 45, Klaten. Bendera tersebut berkibar satu tiang penuh di ketinggian sekitar 15 meter.

Jarak tiang bendera hanya sekitar 15 meter dari patung para pejuang yang berdiri di sisi timur joglo. Tiang bendera itu bisa terlihat jelas dari Jalan Veteran, Klaten.

Selain di Monumen Juang, bendera ukuran sedang juga dikibarkan satu tiang penuh di kompleks kantor Pemkab Klaten. Lokasinya di dekat pagar yang jumlahnya sekitar 10 tiang. Padahal bendera utama ukuran besar di depan pendapa dipasang setengah tiang.

Bendera merah putih dikibarkan satu tiang penuh di kompleks kantor Pemkab Klaten, Rabu (30/9/2020). Foto: Achmad Syauqi/detikcom

Sementara itu, pantauan detikcom di kantor dinas dan instansi Pemkab Klaten, hampir seluruhnya memasang bendera setengah tiang. Baik yang ukuran besar maupun sedang.

Di sepanjang Jalan Veteran dan Jalan Pemuda, rumah-rumah dan toko juga memasang bendera setengah tiang. Bahkan di Masjid Agung Al Aqso, bendera ukuran besar juga dikibarkan setengah tiang.

Saat dimintai konfirmasi, Plt Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Pemkab Klaten Sri Nugroho mengaku akan mengecek soal pengibaran bendera merah putih satu tiang penuh pada 30 September di kompleks Monumen Juang 45 tersebut. Menurutnya, pengelolaan Monumen Juang 45 saat ini memang di bawah dinasnya.

“Semula dikelola BPKD, untuk tahun 2020 ini di serahkan ke Disparbudpora tapi belum ada anggaran pemeliharaannya. Untuk bendera coba saya klarifikasi dulu ke Kasubag Umum,” kata Sri Nugroho saat dihubungi detikcom, Rabu (30/9/2020).

Diketahui, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) meminta instansi pusat dan daerah serta seluruh masyarakat mengibarkan bendera setengah tiang pada 30 September 2020. Sedangkan esok hari, bendera dikibarkan satu tiang penuh.

Anjuran itu tertuang dalam surat edaran penyelenggaraan upacara peringatan hari kesaktian Pancasila tahun 2020. Surat edaran ini juga ditandatangani Mendikbud, Nadiem Anwar Makarim.

“Setiap kantor instansi pusat dan daerah, kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri serta seluruh komponen masyarakat Indonesia pada tanggal 30 September 2020 agar mengibarkan bendera setengah tiang dan tanggal 1 Oktober 2020 pukul 06.00 waktu setempat, bendera berkibar satu tiang penuh,” demikian isi surat edaran tersebut.

(rih/ams)

Terima kasih telah membaca artikel

Bendera di Monumen Juang 45-Pemkab Klaten Dikibarkan 1 Tiang Penuh Hari Ini