13 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus di Aljazair

Aljir –
Tiga belas orang tewas dan delapan lainnya luka-luka di Aljazair dalam sebuah kecelakaan lalu lintas. Layanan darurat mengatakan sebuah unit bus bertabrakan dengan sebuah truk.
Seperti dilansir AFP, Senin (13/9/2021), kecelakaan itu terjadi di daerah Oued Khebaza, Provinsi Naama, sekitar 650 kilometer (400 mil) selatan Ibu Kota Aljir, kata pertahanan sipil dalam sebuah pernyataan di media sosial.
Para korban yang terluka dibawa ke rumah sakit.
Media lokal menyiarkan video yang menunjukkan sebuah bus dengan bagian depannya benar-benar hancur.
Pihak berwenang membuka penyelidikan untuk menentukan penyebab kecelakaan itu, kata badan resmi APS.
Kecelakaan lalu lintas, seringkali terjadi di negara Afrika bagian utara karena kendaraan melaju kencang.
(rfs/rfs)