Tunggu Giliran, Lubang Jl I Gusti Ngurah Rai Bekasi Segera Diperbaiki

Jakarta

Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi menyebut akan segera memperbaiki lubang di permukaan Jl I Gusti Ngurah Rai, Bekasi Barat. Namun, perbaikan harus menunggu giliran setelah perbaikan di tempat lain.

“Laporan perihal info terkait sudah banyak masuk, dan akan ditindaklanjuti. Tadinya sudah dijadwalkan minggu ini, namun karena musim hujan ini, lubang-lubang banyak bermunculan. Kami pun penanganan silih berganti, bahkan lubang yang sudah kami tambal pun kembali mengelupas aspalnya,” ucap Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA), Eka Chorid, saat dihubungi, Sabtu (26/2/2021).

Meski terkendala hujan, Pemkot Bekasi tidak akan menunggu musim panas untuk memperbaiki lubang di Jl I Gusti Ngurah Rai. Menurutnya, setelah dijadwal ulang, perbaikan di Jl I Gusti Ngurahrai akan segera diperbaiki.

“Nggak nunggu musim panas juga sih, asal ada cuaca terang benderang, kami langsung bergerak untuk perbaikan atau penambalan jalan. Jadi lebih tepatnya reschedule,” kata Eka.

Diketahui sebelumnya, ada lubang di permukaan Jl I Gusti Ngurah Rai, Bintara, Bekasi Barat. Pengguna jalan berinisiatif menandai lubang itu dengan ban supaya tidak ada kendaraan yang terperosok.

“Tolong! ‘detikcom Do Your Magic’, Jl I Gusti Ngurah Rai, Bintara, Bekasi Barat, 200 meter sebelum pom bensin ada jalan yang berlubang. Hal itu sangat membahayakan pengendara. Tidak sedikit yang rem mendadak karena jalan rusak,” kata warga bernama Deden Purwanto kepada detikcom.

Deden mengirimkan informasi via Pasangmata detikcom. Dia menjelaskan lokasi lubang jalan itu ada pada 200 meter sebelum SPBU 34.17138, Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, pada jalur Kranji arah Cakung. Awalnya, dia melihat kendaraan yang melambatkan lajunya sehingga lalu lintas tersendat.

(aik/dnu)

Terima kasih telah membaca artikel

Tunggu Giliran, Lubang Jl I Gusti Ngurah Rai Bekasi Segera Diperbaiki