Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba

Aktor Tio Pakusadewo ditangkap polisi karena terlibat kasus narkoba. Penangkapan tersebut terjadi di rumah Tio di kawasan Ampera, Jakarta Selatan pada Rabu malam tepatnya tanggal 20 Desember 2017. Sejumlah barang bukti pun berhasil dikumpulkan oleh pihak polisi.

Barang bukti yang dimaksud adalah 1 gram sabu-sabu. Tio ditangkap tepat setelah memakai narkoba tersebut di rumahnya. Hingga saat ini, aktor senior tersebut masih ditahan di Polda Metro Jaya dan dalam tahap pemeriksaan.

Ketika ditangkap, Tio Pakusadewo tidak melawan dan sangat kooperatif. Hal tersebut juga diungkapkan oleh Dony Alexander selaku Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya AKBP. Tio pun tidak berusaha menutup-nutupi jika ia memang memakai narkoba, Tio langsung mengaku ketika ditanya oleh polisi. Bahkan ia juga menyerahkan barang bukti berupa sabu-sabu yang dipakainya.

“Yang bersangkutan mengakui salah dan ketika geledah ditemukan cangklong di saku jaketnya. Kemudian kita tanya lagi apakah masih ada barbuk lainnya, yang bersangkutan menunjukkan sabu sisa pakai,” ujar Dony.

Tidak hanya itu, rupanya polisi sudah lama mengintai dan mengincar Tio Pakusadewo. Memang sebelumnya, Tio pun sudah pernah mengakui memakai sabu-sabu selama 15 tahun sebelum memutuskan berhenti. Namun, kali ini Tio kembali terlibat dalam kasus narkoba.

Tio Pakusadewo ditangkap polisi sampai saat ini masih diperiksa di Polda Metro Jaya

Tio Pakusadewo, aktor senior tanah air baru saja ditangkap oleh polisi karena terlibat pemakaian sabu-sabu di kediaman rumahnya. Saat ditangkap Tio sangat kooperatif bahkan menyerahkan barang bukti berupa sabu sisa yang dipakainya.

Hingga saat ini Tio masih ditawan di Polda Metro Jaya untuk diperiksa. Barang bukti berupa 1 gram sabu-sabu pun sudah diamankan oleh pihak kepolisian. Pemeriksaan tersebut juga termasuk cek urine dan hasilnya memang benar pria kelahiran 1963 itu positif telah memakai sabu-sabu.

Berita Tio Pakusadewo ditangkap polisi akibat narkotika ini akan segera dirilis secara resmi oleh pihak kepolisian kepada media. Polisi juga mengungkapkan kalau Tio sudah 10 tahun memakai narkoba dan dirinya juga telah lama diincar oleh pihak berwajib.

Barang bukti yang berhasil didapatkan oleh polisi adalah 1 gram sabu-sabu sisa pakai dan juga cangklong. Barang bukti tersebut ada yang ditemukan di kantong jaketnya.

Baca juga: Alasan Pengacara dan Pihak Gracia Indri Ungkap KDRT yang Dilakukan David ‘Noah’

Inilah alasan Tio Pakusadewo mengapa memakai narkoba lagi

Tio Pakusadewo ditangkap polisi terkait kasus narkoba yang dipakainya. Ketika aktor tersebut ditanya kenapa dia memakai narkoba, Tio berdalih bahwa sebetulnya dia memakai sabu karena kakinya yang sakit. Tio mengaku kalau kakinya dioperasi akibat pernah mengalami kecelakaan motor, tetapi sampai sekarang masih terasa sakit. Itulah sebabnya Tio mengonsumsi sabu-sabu.

Kecelakaan motor yang dialami oleh Tio Pakusadewo terjadi pada hari Sabtu, tanggal 15 Juli 2017 yang lalu. Akibat musibah yang dialaminya tersebut, kaki kanan sang pemain film ‘The Raid 2: Berandal’ ini terpaksa dipasangi pen karena rupanya terluka cukup parah. Tio juga terlihat terpaksa memakai kursi roda selama beberapa waktu.

Polisi pun sudah lama incar untuk menangkap Tio Pakusadewo

Kejadian Tio Pakusadewo ditangkap oleh polisi ini nyatanya bukanlah kebetulan. Polisi sudah lama merencanakan penangkapan artis itu. Polisi telah menerima informasi bahwa Tio telah memakai narkoba selama 10 tahun.

Setelah mendapatkan kabar bahwa Tio kembali menjadi pecandu narkoba, polisi langsung melakukan pengintaian. Puncaknya adalah penangkapan yang dilakukan oleh kepolisian terhadap Tio Pakusadewo hari Rabu malam. Untungnya saat ditangkap, Tio tidak memperlihatkan perlawanan dan justru menurut tanggapan polisi, aktor yang sudah berusia 54 tahun itu sangat kooperatif.

Pernah mengaku sudah bersih setelah memakai narkoba selama 15 tahun, Tio Pakusadewo malah diciduk polisi

Berita mengenai Tio Pakusadewo ditangkap polisi memang sungguh bikin kaget. Pasalnya dahulu Tio mengaku secara blak-blakan bahwa dirinya sudah bersih dari narkoba setelah memakai obat terlarang itu selama 15 tahun.

Ini bukan pertama kalinya Tio memakai narkoba. Sebelumnya Tio pernah mengatakan bahwa dirinya menjadi budak narkoba selama 15 tahun. Tapi kala itu, dia mengaku sudah bebas dari jeratan narkoba dan untungnya dia juga belum tersandung kasus narkotika dengan pihak kepolisian.

Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri acara pemusnahan minuman keras (miras) di Polres Jakarta Selatan, Selasa, 23 Mei 2017. Tio juga mengaku kalau hidupnya sekarang menjadi lebih tenang setelah lepas dari narkoba. Aktor pemenang piala Citra itu juga mengatakan senang sudah berhenti dari narkoba karena sekarang dia jadi tahu berapa enak rasanya makan.

“Senang bahwa nasi itu ada rasanya, bahwa sayur asem itu ada rasanya,” kata Tio waktu itu.

Tio bahkan menjelaskan bahwa dirinya telah kehilangan banyak hal selama memakai narkoba. Dia juga tidak segan mengaku bahwa dirinya menyesal dan berharap hidupnya bisa kembali baik dan pulih setelah tidak menggunakan narkoba lagi. Tio juga mengatakan bahwa ia baru benar-benar berhenti memakai narkoba sejak satu tahun yang lalu. Selama itu pula, dia juga menjalani berbagai macam program rehabilitasi.

Sayangnya, kali ini Tio malah terciduk setelah kembali memakai narkoba yaitu sabu-sabu. Alasan Tio mengonsumsi narkotika tersebut karena kakinya sakit setelah dioperasi. Sementara itu, siang hari ini pihak kepolisian akan segera merilis pernyataan tentang penangkapan dan keterlibatan Tio Pakusadewo yang terbukti secara positif memakai sabu-sabu. Barang bukti sudah dikumpulkan, sedangkan hasil tes urine yang dijalani juga menunjukkan bukti positif.

Tersandung kasus narkoba, ini daftar prestasi Tio Pakusadewo

Tio Pakusadewo ditangkap polisi karena kasus narkoba, tentunya hal ini mencoreng nama baiknya di industri perfilman tanah air. Tio sendiri merupakan aktor senior yang sudah memenangkan berbagai macam penghargaan dan bermain di sejumlah film sukses.

Tio telah membintangi film-film karya anak bangsa seperti The Raid 2: Berandal, Alangkah Lucunya (Negeri Ini), Surat Dari Praha, dan masih banyak lagi. Ia juga sempat menjadi sutradara dalam film komedi romantis berjudul Shy Shy Cat.

Aktor yang telah lama bermain di perfilman tanah air sejak tahun 80-an ini bahkan juga masih aktif sampai sekarang karena sempat sebelum ditangkap, Tio membintangi sejumlah film seperti Filosofi Kopi 2: Ben & Jody, The Last Barongsai, Bukaan 8, dan sebagainya.

Karya-karyanya memang sungguh sangat luar biasa dan membanggakan di Indonesia. Namun, sayangnya Tio Pakusadewo malah terjerat kasus narkoba. Ia ditangkap dan diperiksa oleh pihak kepolisian.

Tio Pakusadewo ditangkap polisi akan menambah panjang daftar sederet artis Indonesia yang terlibat kasus narkotika. Ini bukan pertama kalinya di Indonesia, aktor terkenal ditangkap polisi karena memakai narkoba alias obat terlarang.

Berita resmi penangkapan Tio Pakusadewo akan segera dirilis oleh pihak kepolisian siang ini, tepatnya hari Jumat, 22 Desember 2017, pukul 14.30 WIB. Sudah ada undangan kepada para awak media dari kepolisian. Sementara itu, pihak Tio Pakusadewo masih susah diminta keterangannya terkait kasus narkoba yang menjerat sang aktor. Sang manajer juga belum kunjung memberikan pernyataan.

Terima kasih telah membaca artikel

Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba