Tanaman Hias Berharga Fantastis, Begini Jurus Merawatnya

Garut

Tanaman hias saat ini menjadi fenomena lantaran ada beberapa jenis yang harganya fantastis. Bahkan, ada beberapa orang yang rela menukar barang berharga demi tanaman-tanaman tersebut.

Beberapa waktu lalu, seorang pecinta tanaman asal Garut bernama Hidmat Syamsudin menukar rumah seharga Rp 500 juta miliknya dengan sejumlah tanaman hias. Sebelum Hidmat, ada seorang pecinta tanaman lain bernama Iqbal Akbar yang melakukan hal serupa. Warga Jawa Timur itu menukar mobil dengan beberapa tanaman hias.

Bukan perkara mudah untuk mengurus tanaman-tanaman ‘sultan’ itu agar tetap bertahan di segala situasi. Ada beberapa hal yang harus dilakukan agar tanaman tetap segar dan berkembang.

Saat diwawancarai detikcom beberapa waktu lalu di Garut, Hidmat Syamsudin yang juga berbisnis tanaman hias itu sempat mengatakan dia tidak sembarang menjual tanaman hias yang harganya mahal. “Meski ada orang yang mau beli dengan harga tinggi, tapi kalau saya lihat dia tidak bisa ngurusnya, saya enggak akan kasih,” kata Hidmat.

Terkait hal itu, Hanny Hidayati, dosen Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Garut mengatakan, ada jurus tersendiri untuk merawat tanaman hias agar tetap bertahan. Untuk bisa bertahan di musim hujan dan kemarau, menurut Hanny, tanaman tersebut perlu mendapat perhatian dan penanganan khusus.

“Caranya gunakan media tanam yang lebih mengikat air namun tetap porous (tanah yang mempunyai pori-pori sehingga mampu menyerap air tinggi),” kata Hanny.

Dia menjelaskan ada racikan media tanam yang bisa digunakan agar tanaman bisa berkembang dengan baik. Yakni dengan menggunakan sekam, tanah dan pupuk kandang.

“Contohnya seperti pupuk kandang, tanah dan sekam. Perbandingannya 2-2-1,” tutur Hanny.

(bbn/bbn)

Terima kasih telah membaca artikel

Tanaman Hias Berharga Fantastis, Begini Jurus Merawatnya