Rumor: Smartphone Thanos alias Vivo X100 Ultra Rilis Mei

– Sederet bocoran mengenai jajaran Vivo X100 terdengar luar biasa. Dan tampaknya series ini tidak berakhir dengan Vivo X100 Pro saja yang foto-sentris.

Petunjuk terbaru mengisyaratkan akan ada satu lagi model yang diboyong, yakni Vivo x100 Ultra.

Wakil Presiden Produk Vivo, Huang Tao, mengatakan bahwa Vivo X100 Ultra akan menjadi “kamera profesional yang dapat melakukan panggilan”.

Nama kode smartphone flagship yang akan datang adalah Thanos.

Huang Tao meyakinkan pelanggan bahwa kendala teknis pada Vivo X100 Ultra sedang ditangani dengan seksama, dan meminta mereka untuk bersabar.

Lalu kapan waktu peluncurannya? Tampaknya X100 Ultra akan debut pada bulan Mei.

Model teratas sebelumnya dikatakan akan tiba pada bulan April dan menampilkan telefoto periskop 200MP yang menghasilkan 10x zoom optik dan hingga 200x zoom digital.

Namun, rumor baru-baru ini menunjukkan hal itu akan terlambat dan akan diumumkan pada bulan Mei, bukan pada bulan April.

Baca Juga: Vivo X100 Pro Muncul di Postel, Bawa Tiga Kamera 50MP

Perangkat bisa dikirimkan dengan layar Samsung E7 AMOLED, chipset Snapdragon 8 Gen 3, baterai 5.000mAh dengan pengisian kabel 100W, pengisian nirkabel 50W, dan pengaturan quad-camera 50MP.

Kamera utama bisa jadi adalah sensor Sony LYT-900 – sensor yang sama untuk kamera utama di Oppo Find X7 Ultra dan Xiaomi 14 Ultra.

Tentu sertifikasi ZEISS APO untuk kamera Floating Thelephoto di Vivo X100 Ultra. Lagipula, X100 Pro mendapatkannya!

Desain Floating Element menawarkan aperture f/2.5 yang unik untuk memastikan kualitas gambar tinggi melalui rentang zoom digital 6x-10x, siang atau malam.

Dan Vivo X100 Pro adalah sistem telefoto pertama yang memperoleh sertifikasi APO pada ponsel.

Baca Juga: Ditunda, Ini Waktu Peluncuran Vivo X100 Ultra

Terima kasih telah membaca artikel

Rumor: Smartphone Thanos alias Vivo X100 Ultra Rilis Mei