Kisah Pasangan Prancis yang Bakal Menikah di Usia 100 dan 96 Tahun

Daftar Isi

Jakarta

Seorang kakek berusia 100 tahun bernama Harold Terens berencana menikah dengan Jeanne Swerlin yang sudah berusia 96 tahun. Walaupun usia mereka sudah tak lagi muda, hal tersebut tak menghalangi cinta mereka untuk menikah.

“Sungguh luar biasa di usia saya bisa memiliki semua ini,” ucap Swerlin dikutip dari CNBC Make It, Selasa (2/4/2024).

Terens mengaku tak percaya bahwa di hidupnya ia akan menikah lagi di usia 100 tahun. Baginya, kisah cinta ini nampak seperti kisah ‘Romeo dan Juliet’. Terens dengan senang hati membagikan rencana pernikahannya Juni 2024 nanti di Prancis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia berencana akan menyanyikan ‘I Will Always Love You’ dari Whitney Houston bersama cucunya, Caroline. Terens juga akan menjalani bulan madu bersama Swerlin di Prancis.

“Seorang berusia 100 tahun dan 96 tahun akan jatuh cinta seperti saya dan Jeannie?” ucap Terens.


ADVERTISEMENT

Ketika pertama kali bertemu, mereka sempat khawatir dengan gagasan soal berkencan lagi. Swerlin sudah menjadi janda sebanyak dua kali. Ketika pertama kali berkencan, keduanya bahkan nyaris tak saling memandang.

Terens juga berduka atas kehilangan istrinya, Thelma yang berusia 70 saat itu. Ia bahkan mengaku tidak tertarik untuk menikah lagi setelah istrinya meninggal.

“Saya tidak tertarik untuk bertemu siapapun setelah istri saya meninggal. Selama tiga tahun, saya menjauhi semua wanita. Saya berusia 98 tahun dan saya merasa cukup romansa dalam hidup saya dan saya tidak mencarinya,” ungkapnya.

Rahasia Panjang Umur Terens dan Swerlin

Terens merupakan seorang veteran Perang Dunia Kedua. Ia membagikan bagaimana rahasianya bisa hidup panjang umur hingga sekarang. Walaupun telah mengalami banyak kehilangan dan kesulitan, ia tetap berusaha bersikap positif.

“Rahasia umur panjang adalah dengan meminimalkan stres. Kami memiliki dua kata yang menjadi bagian dari kosa kata kami dan dua kata itu adalah, ‘Terus kenapa?’,” kata Terens.

Swerlin menambahkan bagaimana pandangan positifnya terhadap kehidupan. Menurutnya kehidupan yang baik adalah sesuatu yang harus diwujudkan.

“Ini adalah kehidupan yang baik, tetapi Anda harus mewujudkannya. Dia menelponku setiap pagi, dan dia berkata, ‘Apakah aku sudah memberitahumu betapa aku mencintaimu?’ Lalu dia menutup telepon karena dia mulai merasa tercekat,” ujarnya sambil tertawa.

“Itulah betapa dia mencintaiku. Dan itulah mengapa kami ingin menikah,” tandasnya.

Terima kasih telah membaca artikel

Kisah Pasangan Prancis yang Bakal Menikah di Usia 100 dan 96 Tahun