Smartphone Layar Lipat Xiaomi Meluncur Bulan Ini

Jakarta, – Xiaomi dikabarkan akan mengeluarkan smartphone foldable yang digadang mengusung nama Xiaomi Foldable. Bahkan menurut sebuah laporan, harga flagship smartphone layar lipat Xiaomi ini terbilang terjangkau.

Informasi ini diketahui dari lolosnya smartphone layar lipat Xiaomi itu dalam sertifikasi Kementerian Industri dan Teknologi Informasi Tiongkok. menurut seorang sumber, smartphone layar lipat Xiaomi ini kemungkinan akan dirilis pada Maret 2021.

Tak cuma itu, beberapa rumor spesifikasi Xiaomi Foldable juga telah beredar.Satu aspek yang paling diunggulkan dari smartphone foldable adalah layarnya. Entah itu dari segi ukuran, panel, dan fitur yang disematkan ke dalam perangkat foldable.

Nantinya Xiaomi Foldable diprediksi hadir dengan dua varian model layar yang berbeda model pertama dilengkapi layar berukuran 7,92 inci dan dikembangkan oleh Visionix.

Sedangkan untuk model kedua, Xiaomi Foldable bakal memiliki layar berukuran 8,02 inci.Khusus model yang kedua, Xiaomi menggandeng Samsung dan CSOT sebagai penyuplai.

CSOT merupakan perusahaan yang mengembangkan layar Motorolla Razr pada 2019 silam. Kemudian, untuk layar eksternal, Xiaomi Foldable bakal mengusung ukuran 6,38 inci.
Baik layar utama maupun eksternal, panel yang akan digunakan oleh Xiaomi Foldable adalah OLED.

Lebih lanjut, Xiaomi Foldable juga sudah dijalankan dengan user interface versi terbaru, MIUI 12. Kemudian dari segi ruang penyimpanan, kemungkinan besar Xiaomi Foldable menyediakan pilihan memori internal 256GB.

Kabarnya perangkat ini mirip dengan Samsung Galaxy Z Fold2, yakni smartphone layar lipat Samsung. Meski begitu, perangkat ini tampak tidak memiliki lubang untuk kamera depan di layar.

Baca Juga:Xiaomi Rilis Redmi K40 Pro+, K40 Pro, dan K40

Menurut sumber di Tiongkok, smartphone layar lipat Xiaomi menggunakan layar OLED seluas.

Untuk layar lipat, Xiaomi memang telah dilaporkan sudah menyiapkan sejak beberapa waktu lalu. Bahkan gambar paten yang muncul dari Administrasi Kekayaan Intelektual Nasional Cina (CNIPA) dokumen tersebut telah didaftarkan sejak Agustus 2018 silam, namun baru muncul pada November 2019.

Paten Xiaomi saat itu menunjukkan perangkat yang terbuka dari kotak tertutup ke ponsel dengan rasio aspek tinggi. Keadaan tertutup memiliki tampilan persegi panjang kecil dan pengaturan kamera ganda pada eksterior. Interiornya memiliki bezel atas dan kamera menghadap ke depan. Ponsel lipat Xiaomi dibekali enam sensor kamera yang terdiri dari empat kamera belakang dan dua kamera swafoto.

Terima kasih telah membaca artikel

Smartphone Layar Lipat Xiaomi Meluncur Bulan Ini