4 Respon Ini Bisa Bikin Orang Lain Jadi Ilfeel Dengan Kamu, Kira-kira Apa Aja, Ya?

Pastinya semua orang pernah dipuji, apalagi para wanita dengan kata-kata cantik dan sebagainya. Mungkin pujian tersebut datang karena mereka yang memuji merasa kamu orang yang pandai ataupun pintar dalam memasak. Tapi tahu tidak? Ada 4 respon ini bisa bikin orang lain jadi ilfeel dengan kamu tiba-tiba. Nah, daripada kamu dijauhi tiba-tiba mending coba dibaca agar besok-besok jangan keceplosan dan kamu lakukan di depan orang lain.

4 respon ini bisa bikin orang lain jadi ilfeel dengan kamu, jadi stop mulai dari sekarang!

Pernah tidak sih tiba-tiba kamu dijauhi oleh teman kamu, padahal sebelumnya kamu fine-fine aja sama dia? Bisa jadi alasan mereka menjauhimu karena respon kamu yang bikin ilfeel. Misalnya saja, mereka sudah memujimu baik-baik, tapi ternyata kamu merespon pujian tersebut dengan kalimat yang salah. Makanya daripada kamu salah jawab mending sekarang baca tentang 4 respon ini bisa bikin orang lain jadi ilfeel dengan kamu, jadi kamu bisa stop mulai dari sekarang.

  1. “Eh, Itu Nggak Bener!”

Sebagai saran, saat ada orang lain yang mengagumimu dan memberikan pujian, lebih baik kamu cukup bilang ‘Terima Kasih’ saja. Sebetulnya tidak susah untuk coba menerima pujian mereka kalau memang mereka benar mengagumimu. Dan tidak perlu juga malah kamu jadi berdebat kalau pendapat mereka itu tidak benar. Yang penting mereka tidak mengejek atau menyudutkanmu, seharusnya justru kamu bersyukur karena sudah ada orang yang memujimu, misalkan karena prestasimu selama ini.

Sayangnya ada juga beberapa orang yang dipuji, namun malah menunjukkan sikap kurang percaya diri. Mereka malah membantah apa yang dikatakan orang tersebut. Padahal menurut seorang psikiatri bernama Gail Saltz, MD., kebanyakan orang lebih tertarik pada mereka yang percaya diri. Kenapa? Karena mereka adalah orang-orang yang mengerti kalau diri mereka adalah sosok yang berharga. Selain itu, mereka juga menghargai diri mereka sendiri.

So, mulai sekarang kalau kamu dipuji misalkan karena bakat atau prestasimu, mending ucapkan saja terima kasih. Jangan bilang, “Ah, nggak kok, biasa aja…” atau “Eh, itu nggak bener!” karena jawaban seperti itu malah bisa bikin orang jadi ilfeel.

Baca juga: Daftar 10 Negara Dengan Tingkat Penipuan Tertinggi di Dunia

  1. “Ah, Nggak kok! Cuma Karena Dandanan Aku Bagus”

Buat para ladies, mungkin kamu sering sekali mendengar ada orang yang memuji penampilanmu. Contohnya saja ada mereka yang memuji kecantikanmu. Kalau memang ada orang yang memujimu cantik, lebih baik bilang ‘Terima kasih’ saja dan tidak perlu menambahkan embel-embel kalimat yang sebetulnya nggak perlu. Apalagi kalau kamu juga sok menolak kalimat pujian yang dilontarkan itu.

Lebih parah lagi kalau kamu tiba-tiba mengarahkan mereka bagaimana untuk berdandan biar kelihatan cantik. Nah, sikap kamu yang semacam itu malah bisa membuat orang jadi nggak enak dan ilfeel setelah memujimu. Kamu harus merasa percaya diri ketika ada orang lain memuji penampilanmu. Saat ada orang yang memujimu cantik atau ada yang memuji pekerjaanmu baik, sudah katakan saja terima kasih dengan memberikan senyum, itu sudah cukup.

Berhenti berdebat karena dengan mengucapkan terima kasih, maka kamu juga memberikan pandangan kalau kamu sependapat dengan mereka yang memujimu. Dari situ kamu juga bisa dianggap sebagai pribadi yang positif. Dan hindari berpikir bahwa mereka yang memujimu itu cuma karena ingin basa-basi saja atau karena mereka ingin kelihatan baik.

  1. “Ya ampun, kamu bilang apa, sih?”

Ketika ada seseorang yang memujimu, kenapa kamu perlu menolak pujian mereka dan berpendapat yang lain? Padahal sebetulnya hal itu tidaklah perlu! Mulailah mengalihkan perhatianmu kepada diri sendiri dan coba bayangkan kalau kamu ada di posisi orang itu. Kamu harus belajar memahami mereka yang sudah memujimu. Saat seseorang memberikan komentar positif tentangmu, tidak usahlah berargumentasi dengan mereka apalagi sampai menolak ucapannya.

Justru penolakanmu itu malah menunjukkan bahwa kamu tidak mempercayai mereka. Respon ini bisa bikin orang jadi ilfeel sama kamu. Dan ditambah lagi mereka malah jadi merasa ragu dan tidak yakin tentang pendapat dan pandangan mereka selama ini tentangmu. Lah, gimana bisa tidak yakin kalau yang dipuji saja merasa tidak percaya diri. Jadi kalau kamu tidak ingin kehilangan kepercayaan yang orang lain berikan terhadapmu, saat dipuji lebih baik cukup bilang ‘Terima Kasih’.

  1. “Ih, masak, sih?”

Tidak perlu kamu bertanya-tanya lagi soal pujian yang dilontarkan oleh orang lain kepadamu, apalagi dengan kata-kata, “masak, sih”. Kamu harus belajar untuk menerima dan percaya saja kalau ada orang lain yang melihat dan mengagumi kemampuanmu tersebut. Jangan merasa minder apalagi menganggap bahwa percaya diri setelah mendengar pujian dari orang lain itu merupakan suatu hal yang buruk atau berarti menyombongkan diri sendiri. Itu tidak benar.

Menurut Saltz pula wanita cenderung menolak pujian sebab mereka selalu diasosiasikan untuk percaya akan tanggapan bahwa jadi seorang wanita feminim itu berarti tidak menonjolkan diri. Psikiatri itu juga menambahkan bahwa perempuan sering merasa tidak nyaman, tidak sopan, serta tidak menyukai kalau harus mengakui pujian dari orang lain.

Nah, makanya mulai dari sekarang lebih baik kamu harus belajar untuk menerima pujian dari orang lain. Belajarlah menghagai dan menyadari ketulusan yang diberikan oleh orang sekitarmu ketika mereka memujimu. Caranya adalah sangat sederhana, yaitu dengan membalas pujian mereka dengan mengucapkan terima kasih disertai senyuman tulus. Kamu tidak perlu berpura-pura lagi dan merasa takut dicap kalau kamu adalah pribadi yang sombong.

4 respon ini bisa bikin orang lain jadi ilfeel dengan kamu jadi lebih baik mulai sekarang berhenti mengatakan kata-kata di atas, ya…Kamu harus belajar untuk menghargai diri sendiri mulai dari sekarang lewat menerima pujian dari orang lain.

Percaya diri itu penting

Sekarang ini sudah nggak jaman menolak pujian dari orang lagi. Apalagi kalau memang orang itu mengagumi apa yang kamu miliki. Percaya diri bukan berarti kamu menyombongkan diri. Malahan belajar menerima pujian dari orang lain, menunjukkan bahwa kamu memiliki suatu hal yang positif. Dari situ kamu juga belajar untuk menerima dan menghargai diri sendiri.

Dan sebaliknya, kalau ada orang lain yang kamu kagumi entah karena kemampuan atau penampilannya, jangan ragu untuk memuji mereka kembali. Tidak ada yang salah dengan memuji kelebihan orang lain. Memuji orang lain bisa membuat perasaan orang tersebut menjadi senang. Pujian juga membawa perasaan yang positif kepada mereka yang mendapatkan pujian tersebut.

Pujilah mereka dengan benar dan dengan tulus hati karena saat kamu mengatakan pujian yang tidak tulus, kebanyakan orang selalu bisa mengetahui. Katakan pujian tersebut dengan hormat dan pastikan bahwa yang kamu mau katakana kepada mereka itu tidak menyinggung perasaan siapapun. Selain itu, katakanlah pujian di waktu dan tempat yang tepat. Mengapa? Sebab ada beberapa pujian yang dikatakan di waktu yang kurang tepat. Demikian artikel unik tentang 4 respon ini bisa bikin orang lain jadi ilfeel dengan kamu.

Terima kasih telah membaca artikel

4 Respon Ini Bisa Bikin Orang Lain Jadi Ilfeel Dengan Kamu, Kira-kira Apa Aja, Ya?