Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Jakarta, – Tren bermain game di ponsel tak dipungkiri memang semakin menjadi, ditambah hadirnya smartphone yang didedikasikan untuk para mobile gamers pun kian terasa menguatkan tren tersebut.

Oppo salah satu brand favorit konsumen Indonesia juga memiliki perangkat memumpuni untuk gaming, dan yang menariknya ponsel dengan kemampuan gaming dibandrol ramah di kantong, enggak percaya? Simak ulasan berikut ini.

Oppo A54

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Perangkat yang dibandrol mulai dari Rp2.499.000 ini didukung prosesor Mediatek Helio P35, RAM LPDDR4X 4GB dan penyimpanan internal besar 128GB memberikan keleluasaan pada konsumen untuk menyimpan berbagai file dan dokumen.

Ponsel ini juga dibekali dengan kapasitas baterai raksasa 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 33 watt, berikut port USB Type-C, bluetooth 5.0, dan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, serta konektor audio jack 3,5 mm.

Baca juga: Rekomendasi Smartphone Oppo Dengan RAM Besar 8GB

Yang menarik Oppo A54 juga dipasangi dengan perlindungan baterai overcharge dan over-discharge, sirkuit pendek dan proteksi arus berlebih serta tinta tahan api untuk memproteksi kebakaran level V-0.

Secara tampilan Oppo A54 tampil dengan desain modern dengan layar bertipe single punch-hole 6.51, sehingga kesan luas dari perangkat ini ketika sedang menikmati game cukup mengesankan.

Oppo A15 & A15s

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Di sisi dapur pacu, Oppo A15 dilengkapi dengan RAM 3GB dan penyimpanan internal 32GB yang dapat diperluas hingga 256GB. Lalu perangkat ini menggunakan prosesor Mediatek Helio P35, sehingga bisa dibilang jika A15 memiliki performa tinggi, meskipun hanya dibandrol sekitar Rp1.799.000.

Lalu yang cukup menarik A15 ini membawa fitur Memory Defragmentation 2.0 yang dapat meningkatkan performa keseluruhan perangkat sebesar 5 %. HyperBoost 2.1 mengkombinasikan FrameBoost dan TouchBoost memberikan pengalaman gaming yang lebih mulus dan responsif.

Baca juga: Rekomendasi Smartphone Baterai Besar Harga Mulai Rp1 hingga Rp2 Jutaan

layar 6.52 inci berjenis tetesan air dengan rasio layar ke perangkat sebesar 89%. Layar HD+ beresolusi 1600 x720 pixel ini dapat menghasilkan gambar yang lebih jernih dan juga tajam.

Layar ini dilengkapi dengan fitur Eye Comfort Filter yang berfungsi mengurangi kelelahan mata akibat menatap layar dalam waktu lama. Oppo A15 menyajikan ketebalan 7.9 mm dan teknologi 3D curved body, membuatnya nyaman digengam dalam satu tangan.

Sementara pada A15s hadir dengan RAM 4GB serta penyimpanan internal 64GB, Chipset MediaTek Helio P35 MT6765V dengan prosesor octa-core ARM Cortex-A53, terdiri dari quad-core 2,3GHz dan quad-core 1,8GHz. Sementara pada sektor daya A15 dan A15s ini sama disamatkan baterai 4230mAh dengan standar charging 10W, bagi yang tertarik memiliki Oppo A15s, perangkat ini dijual dengan harga Rp2.299.000.

Oppo A74

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Didukung dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 662, perangkat ini tentunya dapat menjalankan hampir sebagian besar mobile game dengan lancar. Apalagi ditambah kombinasi RAM 6GB LPDDR4X yang memberikan peningkatan performa 10% dari tipe sebelumnya. Unduhan game yang tergolong besar dapat ditampung melalui penyimpanan internal 128GB UFS 2.1, yang masih dapat diperluas dengan kartu MicroSD hingga 256GB.

Baca juga: Rekomendasi Produk Wearables Huawei dengan Harga Bervariasi

Lalu baterai yang tersamat pada A74 ini sangat bongsor yaitu 5000 mAh untuk mengisinya, Oppo melengkapi perangkat ini dengan teknologi pengisian cepat 33W yang dapat mengisi daya perangkat secara penuh hanya dalam waktu 72 menit.

Kemudian pada bagian layarnya berukuran 6.43 inci dengan tipe AMOLED FHD+ dan berdesain punch-hole, memberikan pandangan yang luas bagi pengguna untuk menikmati konten mobile game maupun multimedia. Untuk memberikan kenyamanan mata, Oppo pada perangkat ini juga membawa teknologi All-day Eye Care, yang sebelumnya ada di perangkat seri Reno5. Untuk harga jual pada perangkat Oppo A74 ini ialah Rp3.499.000.

Oppo Reno5 5G

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!

Selain sudah pasti mendukung jaringan super cepat 5G, Oppo Reno5 5G ini dibekali spesifikasi yang terbilang memumpuni, seperti didukung chipset Qualcomm Snapdragon 765G, dengan membawa RAM 8GB dan penyimpanan 128GB.

Lalu Reno5 5g ini dibekali kapasitas daya 4300 mAh, serta diperkuat fitur 65W SuperVOOC yang mampu mengisi daya selama 5 menit untuk penggunaan hingga 4 jam dan isi daya selama 15 menit untuk mendapatkan baterai terisi 60%.

Baca juga: Rekomendasi 10 Smartphone Android Terbaru 2021 Harga Sejutaan

Sementara itu di sektor layar smartphone yang dibandrol Rp5.999.000 ini membawa layar AMOLED 90Hz 6,4 inci dengan resolusi FHD + (2400×1080) yang tajam dan kecepatan refresh rate 90Hz. Dengan ini, pengguna Oppo Reno5 5G juga berkesempatan merasakan keseruan bermain game berkualitas dan konten Netflix HD dan Amazon Prime Video HD secara lebih detail.

Terima kasih telah membaca artikel

Rekomendasi Smartphone Gaming Oppo yang Terjangkau!