Peran E- Commerce Dalam Pulihkan Ekonomi Pegiat UMKM di Indonesia

Jakarta, – E-commerce yang ada di Indonesia sekarang menjadi solusi bagi para UMKM untuk menjajakan produknya, Hal itu terbukti karena para pegiat UMKM bisa mengembangkan usahanya dengan mudah.

Selama tahun 2021 Tokopedia memberikan solusi menyeluruh yang dapat membantu seluruh masyarakat Indonesia, termasuk pegiat usaha lokal, agar kita bisa #BangkitBersama dan terus berkontribusi dalam memulihkan ekonomi.

Kerena dengan UMKM yang ada di Indonesia saat ini bisa menjadi solusi untuk mendorong pemulihan ekonomi. Hal itu membuat Tokopedia Beraksi dengan membuat program ‘Tokopedia Bersama’ dengan Inisiatif ini mengajak masyarakat untuk lebih peduli akan isu social

Public Affairs Senior Lead Tokopedia, Aditia Grasio Nelwan, memaparkan bersamaan dengan memajukan pegiat UMKM program Tokopedia Bersama akan selalu fokus terhadap lima pilar yaitu, pendidikan dan teknologi, pemberdayaan kelompok difabel dan perempuan, penyintas bencana, serta aksi lingkungan.

“Program turunan Tokopedia Bersama mencakup kegiatan kerelawanan, program akselerasi UMKM, fitur donasi, pelatihan untuk berbagai kelompok masyarakat yang membutuhkan hingga kegiatan tanggap bencana,” Tambah Adit.

Perusahaan e-commerce tersebut memiliki pencapain yang mulia karena sejak Januari 2018 hingga Oktober 2021, sudah mengumpulkan donasi lebih dari Rp54 miliar lewat mitra organisasi berlisensi dari berbagai kampanye donasi dan fitur Top Donasi di Tokopedia.

Tokopedia Bersama ‘Top Donasi x BenihBaik.com membagikan bantuan berupa dana dan peralatan yang dibutuhkan untuk mengembangkan usaha para UMKM, dan sebagian contoh pegiat UMKM yang sudah menerima manfaat tersebut diantaranya: Havilla Gourmet Tea, Bagoes Bag, dan Dengar Indonesia.

UMKM tersebut pun berkomitmen dalam aksi sosial sekaligus memberdayakan berbagai kelompok masyarakat. Seperti Havilla Gourmet Tea yang membeli produknya dari perkebunan lokal, ada 10 orang perempuan yang mejadi timdalam UMKM produk teh tersebut dan juga memberdayakan Komunitas Anak Spesial Indonesia (KPAS) melalui pelatihan tata boga.

Bagoes Bag sebagai pegiat usaha membuat produk tasnya dengan tujuan untuk menyediakan pengganti kantong plastik sekali pakai untuk mengurangi permasalahan sampah di Indonesia.

Dengar Indonesia salah satu pegiat usaha yang berkolaborasi di program Top Donasi Tokopedia sejak 2019. mereka memperkenalkan dan memasarkan karya dari pengrajin difabel dan juga memberikan pelatihan memproduksi kerajinan tangan kepada mereka dan memiliki kesempatan yang sama untuk berkarya dan bekerja secara mandiri.

Baca Juga : BNI Kolaborasi Dengan JD.ID Keluarkan Kartu Kredit E-Commerce 

Terima kasih telah membaca artikel

Peran E- Commerce Dalam Pulihkan Ekonomi Pegiat UMKM di Indonesia