Menolak Pakai Masker, Dua Wanita Ini Tega Tikam Petugas hingga 27 Kali

Jakarta

Dua wanita bersaudara ditahan atas tuduhan percobaan pembunuhan tingkat pertama di Illinois, Amerika Serikat. Mereka dituduh menikam pria yang berprofesi sebagai penjaga keamanan toko yang berusia 32 tahun.

Pihak kepolisian Chicago mengatakan, sebelum kejadian kedua kakak beradik ini terlibat pertengkaran verbal dengan penjaga keamanan tersebut. Hal ini karena pria itu memberitahu mereka untuk menggunakan masker dan pembersih tangan untuk cegah penularan COVID-19.

Namun, pertengkaran itu semakin sengit saat Jessica Hill (21) mengeluarkan pisau dan menikam punggung, leher, dan lengan pria tersebut sebanyak 27 kali. Sementara adiknya, Jayla Hill (18) memegangi rambut korban saat kakaknya menyerang petugas itu.

Dikutip dari CNN International, polisi mengatakan kondisi korban saat ini dalam keadaan stabil dan dirawat di rumah sakit pasca tragedi penusukan tersebut. Sementara kedua wanita alias para pelaku dibawa ke rumah sakit untuk mengobati luka-luka kecil terlebih dulu.

Atas kejadian ini, mereka didakwa dengan percobaan pembunuhan tingkat pertama dan saat ini sedang ditahan tanpa jaminan.

Menurut pihak kepolisian, sidang pengadilan berikutnya akan dijadwalkan pada 4 November 2020 mendatang. Tetapi, masih belum jelas siapa yang akan mendampingi mereka di pengadilan.


Terima kasih telah membaca artikel

Menolak Pakai Masker, Dua Wanita Ini Tega Tikam Petugas hingga 27 Kali