Menjebol Toilet, Tahanan di Belgia Kabur dari Penjara Tak Lama Usai Ditangkap

Brussels

Seorang pria berusia 25 tahun telah melarikan diri dari sel tahanan di ibu kota Belgia. Tahanan itu menjebol toiletnya dan menyelinap keluar melalui lubang di dinding.

Pria itu melarikan diri dari kantor polisi di lingkungan Molenbeek Brussels antara Senin (1/8) malam hingga Selasa (2/8) malam. Tahanan itu disebut kabur sejak beberapa jam setelah penangkapannya.

“Memanfaatkan kamera keamanan yang rusak, pemuda itu melepaskan toilet dari dinding dan menyelinap keluar melalui lubang yang tidak lebih besar dari selembar kertas A4,” kata seorang juru bicara polisi seperti dilansir dari AFP, Rabu (3/8/2022).


“Dia tampaknya jatuh ke koridor bawah tanah dan kemudian naik dari jendela ke jalan,” tambahnya.

Juru bicara penuntutan di kota Courtrai Flemish menyebut tahanan yang kabur itu menerima beberapa hukuman sebelumnya. Pria itu telah ditahan pada Senin (1/8) karena melanggar persyaratan pembebasan bersyaratnya dalam kasus yang sedang berlangsung karena gagal mematuhi perintah polisi.

(fas/fas)

Terima kasih telah membaca artikel

Menjebol Toilet, Tahanan di Belgia Kabur dari Penjara Tak Lama Usai Ditangkap