Luka Modric: Carlo Ancelotti Masih Layak Latih Real Madrid

755Sports.idLuka Modric memberikan komentarnya terkait spekulasi mengenai masa depan Carlo Ancelotti sebagai manajer Real Madrid. Ia menilai Don Carlo masih sangat layak untuk menukangi El Real musim depan kendati gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions.

Madrid harus menelan pil pahit saat bertandang ke markas Manchester City, Etihad Stadium, pada Kamis (18/05) dini hari WIB. Pada pertandingan tersebut Vinicius Junior dkk menelan kekalahan telak 4-0. Dengan demikian, Madrid harus tersingkir dan gagal mempertahankan gelar juara karena kalah agregat 5-1.

Kekalahan telak dari Manchester City mungkin tidak bisa diterima oleh sebagian fans Real Madrid. Apalagi mereka berstatus sebagai juara bertahan. Itulah mengapa desakan untuk memecat Carlo Ancelotti kembali mengemuka.

Namun, salah satu pemain senior di skuat Madrid, Luka Modric, mengaku tidak setuju dengan hal itu. Penggawa timnas Kroasia itu menilai sang manajer masih sangat layak untuk menjadi juru taktik timnya musim depan.

Jasa Besar Carlo Ancelotti

Menurut Luka Modric, satu kegagalan tidak bisa menjadi acuan bahwa Ancelotti adalah manajer yang buruk bagi Real Madrid. Ia menilai seharusnya semua orang bisa melihat pria asal Italia secara keseluruhan.

“Dia masih sangat layak untuk melatih tim ini musim depan. Dia pantas untuk mendapatkannya, melanjutkan kontraknya musim depan,” buka Modric setelah pertandingan kontra City.

“Saya tidak pernah sedikitpun meragukan kemampuannya. Jadi seharusnya kekalahan ini tidak memunculkan banyak drama.”

Bagi Modric, Carlo Ancelotti adalah sosok manajer yang fenomenal. Pria berusia 63 tahun tersebut sudah memenangkan begitu banyak gelar juara di berbagai tim berbeda.

“Ancelotti sudah memenangkan begitu banyak gelar dan jangan lupa dia membawa kami begitu luar biasa,” imbuh Modric.

Di musim 2022/23 ini Carlo Ancelotti hanya mampu mempersembahkan satu trofi untuk Real Madrid, yaitu Copa del Rey. El Real gagal di dua kompetisi domestik lainnya yaitu Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol. Kedua gelar tersebut jatuh ke tangan rival abadi mereka, Barcelona.

Kontrak di Real Madrid

Carlo Ancelotti memang masih memiliki sisa kontrak satu tahun lagi di Santiago Bernabeu atau hingga Juni 2024. Masih belum diketahui apakah direksi dan manajemen klub akan memberikan kontrak baru atau tidak. Namun, Don Carlo menegaskan bahwa ia bertekad untuk membalas kegagalan musim ini pada musim 2023/24 mendatang.

“Saya masih akan berada di sini musim depan dan akan berjuang memenangkan Liga Champions lagi,” tegas Ancelotti.

Ini adalah periode kedua bagi Carlo Ancelotti menukangi Real Madrid. Sebelumnya ia juga sudah pernah menjadi manajer El Real pada rentang tahun 2013-2015. Mantan pemain AC Milan itu berhasil mempersembahkan dua gelar Liga Champions untuk Madrid dalam dua periode berbeda.

Pada periode keduanya ini, Ancelotti telah memainkan sebanyak 113 pertandingan sejak ditunjuk menjadi manajer Madrid pada Juli 2021. Ia berhasil mengantarkan timnya meraih 78 kemenangan, 15 imbang, dan 20 kali kalah dengan rata-rata poin per pertandingan sebesar 2.20.

Sumber: 755 Sports iD
Terima kasih telah membaca artikel

Luka Modric: Carlo Ancelotti Masih Layak Latih Real Madrid