Kijang Innova Mesin Diesel Bakal Stop Produksi, Ini Ubahan Spesifikasinya dari Generasi ke Generasi

Artikel Oto – Bagi yang menginginkan mobil MPV handal, Toyota Kijang Innova dengan mesin diesel merupakan salah satu pilihan yang tepat. Mesin diesel dari Innova dikenal handal dan irit. Hingga saat ini, pilihan mesin diesel pada MPV legendaris Toyota di Indonesia masih eksis dan sempat mengalami ubahan. Yuk intip spesifikasi mesin diesel Innova dari generasi ke generasi!

Generasi Pertama Innova (2004)

Kijang Innova generasi pertama meluncur pada tahun 2004. Innova hanya hadir dalam pilihan mesin bensin. Satu tahun kemudian, Toyota meluncurkan varian mesin diesel. Pada saat itu, Innova dibekali dengan mesin diesel berkode 2KD-FTV. Mesin berkapasitas 2.500 cc ini sudah dilengkapi dengan turbo diesel dan teknologi common rail.

Mesin diesel milik Kijang Innova generasi pertama mampu menghasilkan tenaga sebesar 103,4 PS dan torsi 200 Nm. Tenaga kemudian disalurkan lewat dua pilihan transmisi, yaitu transmisi otomatis 5 percepatan dan manual 5 percepatan.

Mesin diesel yang dipakai pada Innova ini sama dengan yang dipakai oleh Toyota Fortuner. Toyota menyematkan mesin diesel 2.500 cc nya hingga Innova berganti model pada tahun 2016.

Baca Juga: Bocoran Toyota Innova Hybrid, Ada Tiga Varian

Generasi Kedua Innova (2015)

Kijang Innova generasi kedua meluncur pada tahun 2015. Generasi ini lebih dikenal dengan Innova Reborn. Innova generasi kedua atau yang saat ini beredar memiliki mesin diesel yang lebih kompak namun bertenaga.

Mesin diesel yang disematkan sudah mengusung teknologi Variable Nozzle Turbocharged atau VNT. Disamping itu, mesin diesel ini juga sudah disematkan teknologi intercooler.

Mesin diesel berkode 2GD-FTV ini memiliki kapasitas 2.400 cc. Tenaga yang dihasilkan sebesar 149 PS dengan torsi maksimum 34,9 kgm pada 1.200 hingga 2.800 RPM.

Akan Digantikan Mesin Hybrid

Jika dilihat dari generasi sebelumnya, Innova bermesin diesel sangat diminati oleh masyarakat Indonesia. Mesin dieselnya diklaim memiliki torsi yang melimpah, konsumsi BBM yang lebih baik, serta durabilitas yang baik. Belum lagi varian bensin menjadi incaran bagi pembeli mobil bekas.

Sayangnya, Innova bermesin diesel akan digantikan dengan mesin hybrid pada generasi kedepannya. Mesin diesel 2.400 cc akan digantikan dengan mesin bensin berkapasitas 2.000 cc dengan sistem hybrid. Kijang Innova nantinya akan menjadi mobil yang lebih ramah lingkungan dengan teknologi yang canggih.

Terima kasih telah membaca artikel

Kijang Innova Mesin Diesel Bakal Stop Produksi, Ini Ubahan Spesifikasinya dari Generasi ke Generasi