Infinix Tambah Warna Hijau untuk Laptop InBook X1, Harga Rp6,5 Juta

Jakarta, – Menjawab kebutuhan konsumen, brand smartphone Infinix akhirnya mengeluarkan produk laptop ke pasaran di pertengahan tahun. Laptop perdananya yang dinamakan InBook X1 meluncur di tanah air Juni silam. Sekarang, perusahaan menghadirkan opsi warna berbeda untuk laptop tersebut.
Seri laptop Infinix InBook X1 resmi hadir dengan warna baru yang lebih stylish sekaligus unik, yaitu warna hijau.
Dalam keterangan resmi yang diterima Selular, perusahaan mengungkapkan, InBook X1 Green Color hadir untuk memenuhi konsumen muda, seperti mahasiswa atau fresh graduates yang mencari laptop dengan bobot ringan (1,48 kg) namun tetap terlihat stylish ketika dibawa bepergian.
“InBook X1 Green Color membawa nuansa baru yang dapat power up your style di segala kondisi. Tak hanya desainnya yang dapat meningkatkan percaya diri, performa laptop ini bisa dibilang brutal di kelasnya,” ucap Sergio Ticoalu selaku Country Marketing Manager Infinix Indonesia.
Performa brutal terlihat dari spesifikasi yang dibawanya. Laptop InBook X1 Green Color mengusung prosesor Intel generasi ke-10, Intel Core i3 dan Core i5. Prosesor powerful tersebut sudah didukung baterai dengan durabilitas tinggi, yakni dapat bertahan 13 jam dengan baterai.
Display yang diusung InBook X1 Green Color juga istimewa karena membawa layar IPS 14 inci dengan aspek rasio 16:9 yang berarti sangat pas untuk menampilkan konten film. Sementara itu, layarnya bisa mencapai 300 nits yang berarti masih jelas terlihat walau berada di bawah sinar matahari.
Urusan konektivitas juga tidak masalah berkat kehadiran banyak port di InBook X1 Green Color. Terdapat port USB-C, HDMI, MicroSD Card, USB 3.0, dan USB 2.0 yang tentunya akan membantu pengguna saat sedang bekerja.
Melalui program flash sale, InBook X1 Green Color bisa didapatkan di Lazada mulai 30 Oktober 2021. Sebagai awalan, laptop dijual dalam jumlah terbatas dengan harga mulai dari Rp6.549.000 untuk varian Intel Core i3 sementara Rp8.699.000 untuk varian Intel Core i5.