Desain Rumah Minimalis Modern Paling Populer di Dunia

Desain Rumah – Semua orang tentunya menginginkan sebuah hunian rumah dengan bangunan yang menawan, serta nyaman untuk dihuni. Saat ini bentuk desain rumah yang sangat populer dan banyak diminati orang adalah desain rumah yang minimalis.

Hal tersebut dikarenakan kelebihan model rumah minimalis, yang terlihat modern, simpel, hemat material dan hemat lahan.

Ide Desain Rumah Minimalis Paling Populer

Di bawah ini beberapa ide desain rumah bergaya minimalis modern dan dapat dijadikan sebagai referensi untuk merancang hunian impian Anda, sebagai berikut :


  1. Rumah Kaca Minimalis Modern

Ide desain rumah minimalis yang pertama adalah rumah kaca minimalis modern. Dengan desain rumah penuh kaca, maka tamplan rumah terlihat jauh lebih leluasa. Ini tentunya menjadi pemandangan yang begitu menarik.
Disebabkan dinding rumah yang digunakan memakai material kaca, dengan begitu Anda bisa melihat pemandangan yang ada di luar rumah dengan jelas.

Model rumah ini akan terlihat sangat cocok bagi Anda yang memiliki rumah di lokasi dengan pemandangan alam indah, misalnya di area hutan, tepi pantai, ataupun di lereng pegunungan. Rumah model ini biasanya lebih terang sebab pemakaian kaca dalam rumah bisa mengurangi pemakaian lampu di siang hari. Ini tentunya bisa meminimalisir biaya pengeluaran Anda.


  1. Rumah Mungil dengan Tanaman di Sekitar

Bentuk rumah terlihat lebih modern dan simpel, dengan menanam beberapa tanaman di sekitar.

Hal ini tentu semakin menambah keindahan di eksterior rumah Anda.
Rumah terlihat lebih alami, dan juga lebih sejuk jika kita menambahkan tanaman-tanaman tertentu di sekitar rumah.


  1. Rumah Minimalis Modern Pracetak

Kini model rumah minimalis modern pracetak merupakan solusi paling umum untuk mereka yang mempunyai ruang kecil. Model rumah prefabrikasi tersebut tidak saja menghemat ruangan melainkan lebih menghemat uang sebab biayanya menjadi lebih rendah.

Solusi paling praktis untuk mendapatkan rumah berharga murah adalah dengan cara memesan model rumah prefabrikasi. Berdasarkan namanya, jenis rumah prefabrikasi ini yaitu bangunan dengan komponen-komponen yang telah diproduksi dan dipersiapkan pabrik.

Pada lokasi rumah cukup dipasang melalui sistem jont seperti furniture knock down.


  1. Rumah Tinggi Minimalis Modern

Model rumah minimalis modern yang dirancang dengan bentuk yang lebih tinggi, bertujuan mengisi banyak ruang dan kamar.

Bentuk rumah ini tak hanya terlihat menarik dari luar saja, tetapi juga lebih segar sebab sirkulasi udara di dalam ruangan lebih baik karena bangunan dibuat lebih tinggi.

Selain itu, bentuk rumah pun terlihat lebih leluasa.


  1. Rumah Kecil Simpel dan Modern

Selain model rumah di atas, Anda juga bisa mencoba rumah kecil bergaya modern dan simpel ini.
Lewat desainnya yang simpel, membuat nuansa dalam rumah terlihat lebih nyaman. Selain itu, alangkah baiknya jika mencoba menanam rerumputan di halaman rumah Anda.

Nuansa warna hijau pada rumah dengan rerumputan di sekitar rumah menjadi daya tarik tersendiri.
Sehingga membuat rumah lebih asri dan alami terlihat dari luar. Model rumah simpel ini tidak terlihat mewah namun tetap menampilkan sisi minimalis modern yang tampak elegan terlihat.


  1. Rumah Minimalis Dilengkapi Ruang Bawah Tanah

Tak hanya multi fungsi, peranan bawah tanah pun bisa menjadi solusi paling tepat untuk Anda yang berminat membangun rumah minimalis modern. Bagi Anda yang mempunyai area terbatas, bisa memaksimalkan ruang lewat pembuatan ruang bawah tanah yang kecil.

Lewat daerah tambahan tersebut memungkinkan Anda membuat desain rumah berbeda serta menambahkan ruangan untuk tempat keluarga. Ruang di bawah tanah ini dapat dilengkapi dengan beberapa sofa, dan karpet nyaman. Bisa juga dipasang televisi supaya bisa menonton tv bersama keluarga.

Terutama jika Anda gemar berkumpul bersama teman-teman saat di rumah. Tak ada salahnya jika Anda membuat ruangan khusus supaya acara berkumpul tersebut lebih menyenangkan. Bahkan Anda  bisa membuat mini bar dengan dilengkapi aneka macam minuman favorit .


  1. Rumah Minimalis Dengan Multi Pintu

 

Mempunyai rumah minimalis semestinya tak membatasi akses.

Dengan begitu Anda bisa mencoba model rumah berdesain minimalis modern ini.

Dalam hal ini, Anda hanya harus merancang rumah dengan tambahan banyak pintu, dengan begitu Anda bisa menemukan akses lewat pintu yang diinginkan.


  1. Rumah Modern Simetris

Rumah modern biasanya mempunyai ciri khas yang sederhana, lebih fungsional dan ramping.

Di samping itu, mempunyai bentuk atau model yang rapi. Menurut Kanada Patkau Architects sebagai arsitek ternama yang sudah merancang desain rumah minimalis modern bermodel asimetris dengan susunan bangunan yang memanjang di British Columbia.

Dilengkapi oleh perlengkapan modern berdiri di area yang dikelilingi oleh pepohonan hijau, terletak di area lereng dengan menawarkan taman dan kebun yang indah.

Dengan latar belakang yang alami menambah gaya kontemporer. Model rumah ini ramping dan panjang mempunyai bangunan utama serta akomodasi tamu dipisahkan selasar.

Desain interior ultra modern telah dilengkapi oleh pemakaian panel akrilik yang transparan serta 40 skylight di area langit-langit, tampak lebih maksmal lagi dengan penggunaan kaca.


  1. Rumah Minimalis Dengan Model Pintu Sliding

Dengan model rumah minimallis, maka Anda tentu harus tetap bisa masuk dan keluar dengan mudah. Lewat model pintu geser, tak hanya mempermudah Anda mengakses rumah, namun juga dapat meningkatkan tampilan. Tentunya hal tersebut juga dapat menciptakan kesan yang lebih besar.

Selain itu, model pintu geser lebih menghemat ruangan sebab ketika membuka maupun menutup pintu tak membutuhkn ruangan kosong. Di samping itu, model pintu geser terbilang lebih aman sebab menghindarkan pemilik rumah terjepit ketika membuka dan menutup pintu.

Terlebih lagi bila Anda memiliki anak-anak di rumah yang sedang aktif-aktifnya. Selain itu, keunggulan pintu sliding ini yaitu bisa meningkatkan jiwa rumah lebih berkelas, mewah dan elegan, sebab pintu geser yang unik tersebut mempunyai estetika berkelas serta identik dengan desain interior rumah yang mewah.

Ada beberapa desain dan model pintu sliding yang dapat dipilih seperti saat ini. Akan tetapi kini model pintu geser paling banyak dipakai yaitu pintu kaca sliding yang dipadukan pintu geser kayu.


  1. Rumah Modern dan Elegan Tanpa Pagar

Desain rumah modern minimalis sangat baik bagi Anda yang menginginkan rumah tampil elegan.
Cukup dengan membangun rumah sederhana berwarna elegan tanpa pagar.

Tipe rumah ini tentu sangat cocok diterapkan dilingkungan yang aman, tapi Anda ingin kenyamanan dan leluasa membuat hunian terbaik yang modern.

Tanpa sekat pagar, membuat rumah lebih bebas, tidak terkesan individual. Sehingga Anda pun terkesan bisa menerima siapa saja berkunjung ke rumah Anda.


Desain Rumah Minimalis Modern Paling Populer di Dunia

Desain rumah minimalis dan modern saat ini memang banyak digemari, untuk mewujudkan rumah modern idaman yang banyak digemari tentu Anda bisa memilih salah satu model desain rumah di atas. Hal tersebut juga bisa disesuaikan dengan budget yang Anda miliki beserta disesuaikan dengan kebutuhan.

Harga Jual Apartemen Menara Jakarta Kemayoran

Terima kasih telah membaca artikel

Desain Rumah Minimalis Modern Paling Populer di Dunia