Citroen Baw Mobil Listrik My AMI Buggy ke Indonesia

Artikel Oto – Sempat hiatus selama 28 tahun, merek otomotif asal Perancis Citroen kembali hadir di Indonesia. Citroen memperkenalkan mobil listrik berukuran mini, yaitu My AMI Buggy di Indonesia. Meskipun sudah diperkenalkan, mobil ini tidak dijual untuk umum.
Hadirnya My AMI Buggy merupakan salah satu upaya Citroen untuk menarik atensi masyarakat Indonesia. Produsen otomotif asal Perancis ini akan meluncurkan produknya pada 7 Desember 2022 mendatang.
My AMI Buggy merupakan versi lebih sporty dari AMI. Mobil listrik mungil ini mendapat respons yang cukup positif di pasar global. AMI Buggy juga merupakan salah satu mobil yang cukup langka dan hanya dibuat 50 unit, dengan 1 unit untuk Indonesia.
Tampilan My AMI Buggy
Salah satu daya tarik utama AMI Buggy adalah tampilannya. Mobil ini memiliki tampilan yang mirip dengan Citroen AMI standar, namun dengan berbagai ubahan pada detailnya.
Pada bagian eksterior, My AMI Buggy menggunakan warna bodi hijau dengan aksen kuning cerah. Mobil listrik mungil ini juga menggunakan roda berukuran 14 inci dengan kelir perunggu. Jika AMI standar menggunakan pintu biasa, AMI Buggy menggunakan pintu tabung yang menyerupai tubular.
Bagian atap dari My AMI Buggy terbuat dari bahan kanvas hitam dan bisa dilepas pasang. Atap kanvas dari AMI Buggy bisa disimpan di belakang kursi apabila tidak digunakan.
Soal akomodasi, My AMI Buggy hanya bisa mengangkut 2 orang saja. Mobil ini juga tidak memiliki bagasi khusus. Pemilik mobil bisa memanfaatkan slot terbuka untuk menyimpan barang.
Baca Juga: Mobil Listrik Citroen AMI, Nyetir Tak Perlu Pakai SIM
Spesifikasi
Soal spesifikasi, My AMI Buggy ditenagai dengan motor listrik berdaya 6 kW atau 8 tenaga kuda. Motor listrik digerakkan oleh baterai berkapasitas 5,5 kWh. Dalam sekali pengisian daya penuh, My AMI Buggy dapat menempuh jarak hingga 70 km.
Ukuran baterai yang kecil tentu berpengaruh terhadap kecepatan maksimalnya. My AMI Buggy hanya bisa melaju dengan kecepatan maksimum 45 km/jam. Mobil listrik mungil ini belum hadir dengan fast charging.Untuk pengisian daya 0-100% membutuhkan waktu 3 jam.