Berita Nasional

Pengacara Heran Irwan Hermawan Divonis 12 Tahun di Kasus BTS: Dia Cuma Kurir

Jakarta - Komisaris PT Solitech Media Sinergy Irwan Hermawan divonis 12 tahun penjara dalam kasus korupsi proyek BTS 4G Bakti Kominfo. Kuasa hukum Irwan, Maqdir mengatakan kliennya hanya kurir yang membantu eks Dirut Bakti Kominfo Anang Achmad Latif."Bahwa Irwan itu, ini kan cuma seperti kami sampaikan di dalam pembelaan, dia hanya seorang kurir yang membantu pekerjaan Anang bagaimana bisa hukuman yang dijatuhkan kepada dia mendekati hukuman yang dijatuhkan kepada menteri, sementara menteri adal…

Suhartoyo Janji Perbaiki Marwah MK Usai Terpilih Jadi Ketua

Jakarta - Suhartoyo terpilih sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) menggantikan Anwar Usman. Usai diumumkan sebagai ketua MK, Suhartoyo berkomitmen untuk memperbaiki marwah MK sebagai penjaga konstitusi."Semangat kami berdua itu tetep sama, bahwa yang sekiranya di Mahkamah Konstitusi itu dipandang ada yang tidak baik tentunya itu akan kami perbaiki bersama," ucap Suhartoyo usai pengumuman hasil RPH, di Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, Kamis (9/11/2023).Suhartoyo membuka diri akan masukan mau…

Elektabilitas Prabowo-Gibran Melejit di Survei Populi Center, Ini Faktornya

Jakarta - Lembaga Populi Center mengungkap sejumlah faktor yang membuat elektabilitas bacapres dan bacawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melejit di angka 43,1%. Populi Center menyebut hasil survei menunjukkan adanya peningkatan dukungan dari milenial ke Prabowo-Gibran."Namun ketika Prabowo-Gibran berpasangan, dukungan dari pemilih berusia 35 tahun meningkat menjadi 54,7%. Sedangkan dukungan terhadap pasangan Ganjar-Mahfud turun drastis menjadi 15,3% dan Anies-Muhaimin menjadi sebesa…

Erick Thohir Posting Bareng RK: Sedang Merencanakan Sesuatu

Jakarta - Menteri BUMN Erick Thohir mengunggah foto bersama dengan eks Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil di media sosial. Dalam unggahannya, Erick menuliskan sedang merencanakan sesuatu bersama Ridwan Kamil.Foto itu diunggah oleh Erick Thohir di akun media sosialnya, Kamis (9/11/2023). Foto pertama, Erick Thohir bersalaman dengan Ridwan Kamil."Sedang merencanakan sesuatu yang baik untuk Indonesia bersama Pak @ridwankamil," tulis Erick. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Pada ba…

Pemprov Jabar Tak Anggarkan Tembok Antilongsor Jembatan 2 Cilebut

Jakarta - Sebagian pembangunan tembok penahan tanah (TPT) untuk menanggulangi longsor di Jl Raya Cilebut sudah selesai. Namun ada bagian jurang rawan longsor dan belum diberi TPT antilongsor, yakni di sekitar Jembatan 2 di sudut Kota Bogor itu. Pemerintah Provinsi Jawa Barat belum menganggarkan proyek di jurang dekat Jl Jembatan 2 itu. Bagaimana dong?"(Anggaran) Sudah diusulkan, namun masih menunggu informasi dari penganggaran. Untuk 2024 masih tidak ada anggaran kegiatan fisik di kegiatan APBD,…

Israel Klaim Rebut Benteng Hamas Usai Pertempuran 10 Jam di Gaza

Jakarta - Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengklaim bahwa pihaknya telah merebut sebuah benteng utama kelompok Hamas setelah pertempuran 10 jam di Gaza utara.Dalam sebuah pernyataan, sebagaimana dilansir Al Arabiya, Kamis (9/11/2023), IDF mengatakan bahwa pasukan Brigade Nahal merebut "Pos Terdepan 17," sebuah benteng militer Hamas di Jabaliya barat di Jalur Gaza utara.Selama pengambilalihan pos terdepan tersebut, pasukan Israel terlibat pertempuran melawan kelompok Hamas dan Jihad Islam yang be…

Prabowo Teratas Top of Mind Capres Populi Center, Anies Salip Ganjar

Jakarta - Elektabilitas calon presiden (capres) top of mind menjadi salah satu yang dirilis lembaga survei Populi Center. Hasilnya, Prabowo Subianto menempati posisi teratas disusul Anies Baswedan di posisi kedua dan Ganjar Pranowo di posisi ketiga.Survei dilakukan pada 29 Oktober-5 November 2023 terhadap 1.200 responden. Survei dilakukan melalui tatap muka dengan aplikasi Populi Center.Pemilihan sampel dilakukan melalui metode multistage random sampling. Margin of error ±2,83% dengan tingkat ke…

Progres Pembangunan Jl Raya Perancis Kota Tangerang Sudah 30%

Jakarta - Jl Raya Perancis di wilayah Kota Tangerang masih terus diperbaiki. Perbaikan jalanan rusak yang masih satu kecamatan dengan Bandara Soekarno-Hatta ini sudah mencapai lebih dari seperempatnya."Progres saat ini, 9 November 2023, sudah mencapai 30%," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang, Ruta Ireng Wicaksono, kepada detikcom, Kamis (9/11/2023).Perbaikan Jl Perancis ini merupakan kelanjutan proyek perbaikan sejak 2022. Kini di bulan 11, pembangunan jala…

Jembatan 2 Cilebut Bogor Menanti Pembangunan Tembok Antilongsor

Jakarta - Pembangunan tembok antilongsor di Jl Jembatan 3, Cilebut, Kota Bogor sudah dilakukan. Namun, tebing rawan longsor di seberang Jl Jembatan 2 kawasan itu masih menanti pembangunan serupa.Lewat detikcom Do Your Magic dan Pasangmata detikcom, warga setempat bernama Gibran sudah melaporkan kondisi di Jl Raya Cilebut ini sejak Januari 2021 silam. Namun hingga kini, tebing jurang seberang Jl Jembatan 2 tersebut belum mendapatkan pembangunan."Ini tebing Jembatan 2 yang saya keluhkan belum diba…

Irwan Hermawan Tak Terbukti Lakukan TPPU di Kasus BTS Kemenkominfo

Jakarta - Komisaris PT Solitech Media Sinergy, Irwan Hermawan, divonis 12 tahun penjara karena terbukti lakukan tindak pidana korupsi di proyek BTS 4G Bakti Kominfo. Namun, Hakim menyatakan Irwan tak terbukti melakukan tindak pidana pencucian uang (TPPU) dalam kasus tersebut."Menyatakan Terdakwa Irwan Hermawan tersebut di atas tidak terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum bersalah melakukan tindak pidana pencucian uang sebagaimana dakwaan kedua primer dan subsider penuntut umum," kata h…