Brigjen Achmad Fauzi Diganti, Danrem Surya Kencana Dijabat Eks Ajudan Jokowi

Jakarta

Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa memutasi Brigjen TNI Achmad Fauzi dari jabatan Komandan Korem (Danrem) 061/Surya Kencana (Bogor). Sebagai gantinya, Andika menunjuk Kolonel Rudy Saladin, yang saat ini mengisi posisi Danrem 074/Warastratama (Surakarta).

Berdasarkan dokumen mutasi yang diterima, Minggu (23/1/2022), keputusan mutasi ini tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/66/I/2022 yang diterbitkan pada Jumat, 21 Januari 2022. Surat itu diteken Kepala Setum TNI, Brigjen Edy Rochmatullah.

Achmad Fauzi dimutasi sebagai Direktur Jianbang Sesko AD. Untuk diketahui, sosok Achmad Fauzi sempat disorot beberapa waktu lalu lantaran mendatangi Habib Bahar Smith dan sempat berdebat panas.

Saat itu Achmad Fauzi mengingatkan Bahar Smith agar menyampaikan ceramah dengan baik. Dia pun memperingatkan Bahar Smith untuk tak menghina Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Dudung Abdurachman.

“Kedatangan Danrem itu, menyampaikan pesan kepada Habib Bahar perihal isi ceramahnya yang viral karena, menyinggung institusi kami. Nah Danrem menyampaikan kalau ke depan dalam ceramah, janganlah ada unsur provokatif, menyinggung institusi kami apalagi menjelekkan dan menghina pimpinan kami Jenderal TNI Dudung Abdurahman ini akan meresahkan masyarakat Itu yang disampaikan,” kata Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 061/Surya Kencana, Mayor Infantri Ermansyah kepada wartawan, Minggu (2/1).

Sementara itu penggantinya, Kolonel Rudy Saladin merupakan mantan ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejak 2019 hingga 2021 lalu.

(aud/imk)

Terima kasih telah membaca artikel

Brigjen Achmad Fauzi Diganti, Danrem Surya Kencana Dijabat Eks Ajudan Jokowi