Bapak-bapak Ingin Dongkrak Kejantanan? 5 Makanan Ini Bisa Membantu

Jakarta

Tingkat kesuburan yang rendah pada pria terkadang bisa menjadi salah satu faktor sulitnya memiliki momongan. Pasalnya, butuh kualitas sperma yang baik agar bisa membuahi sel telur.

Namun, kamu tak perlu khawatir karena ada beberapa cara untuk meningkatkan kesuburan pria. Salah satunya adalah dengan mengonsumsi beberapa makanan tertentu yang dipercaya dapat meningkatkan kesuburan, di antaranya seperti berikut ini, dikutip dari Mother and Baby.

1. Pisang

Pisang dipercaya dapat meningkatkan libido pria. Kandungan bromelain dalam pisang juga dapat mengatur hormon seks.

Selain itu, pisang juga kaya akan vitamin yang baik dalam meningkatkan produksi sperma, seperti vitamin C, A, dan B1.

2. Cokelat hitam

Cokelat hitam mengandung asam amino yang telah terbukti dapat meningkatkan volume sperma dan air mani. Kandungan antioksidan yang tinggi pada cokelat hitam juga dapat melawan radikal bebas dalam tubuh.

3. Brokoli dan wortel

Kekurangan vitamin A bisa menjadi salah satu penyebab rendahnya tingkat kesuburan pria. Pasalnya, saat tubuh kekurangan vitamin A, pergerakan sperma akan menjadi lebih lambat.

Selain brokoli dan wortel, beberapa makanan yang juga mengandung vitamin A, di antaranya paprika merah, bayam, dan ubi jalar.

Terima kasih telah membaca artikel

Bapak-bapak Ingin Dongkrak Kejantanan? 5 Makanan Ini Bisa Membantu