Anda Ingin Disegani Orang Lain? Terapkan 7 Tips Agar Berwibawa Ini!

Leadership

Tips agar berwibawa perlu diterapkan, terutama jika Anda merupakan seorang pemimpin. Sebab, tanpa wibawa, Anda tidak akan disegani, bahkan kehadiran Anda tidak akan dipandang oleh orang lain. Wibawa bukan hanya sekedar membuat orang lain menuruti kehendak Anda, namun juga tunduk dan taat dengan keikhlasan tanpa emosi di hati. Nah, jika Anda ingin dapat selalu tampil wibawa, lakukan beberapa tips berikut ini.

Anda Ingin Disegani Orang Lain? Terapkan 7 Tips Agar Berwibawa Ini!

  1. Jangan Menginginkan Wibawa Itu Sendiri

Wibawa tidak untuk dicari, namun akan muncul secara sendirinya saat semua tingkah laku Anda berfokus pada Tuhan dan orang lain. Kepedulian Anda kepada sesama justru membuat orang lain akan menghargai kehadiran Anda. Saat mereka merasa Anda menganggap keberadaannya, mereka juga akan menganggap kehadiran Anda sebagai sesuatu yang spesial. Jika hal ini sudah terjalin dengan baik, setiap kata yang Anda ucapkan dengan halus, pasti akan langsung dikerjakan tanpa adanya paksaan.

  1. Selalu Berpegang pada Kebenaran dan Kejujuran

Dalam setiap langkah yang Anda lakukan, selalulah berpedoman pada kebenaran dan kejujuran. Ketegasan yang dibarengi dengan membela yang benar adalah tindakan yang paling tepat saat menghadapi suatu masalah. Terapkan keadilan di antara anak buah Anda. Namun begitu, sampaikan dengan cara halus tanpa harus menyakiti hati orang lain dengan kata-kata pedas atau kasar.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

  1. Selalu Konsisten Menjalankan Sesuatu

Segala sesuatu harus Anda lakukan secara konsisten, terutama masalah prinsip dan tanggung jawab. Semua tanggung jawab wajib Anda lakukan, segala hak orang wajib Anda berikan, dan semua peraturan wajib Anda tegakkan. Dengan semua langkah tersebut, Anda akan disegani oleh orang lain dengan tanpa mengabaikan nilai kesopanan dan keramahan.

  1. Harus Tahan Uji

Setiap orang pasti akan mengalami ujian, apa lagi seorang pemimpin. Ujian ini bisa dalam berbagai bentuk, baik kondisi keuangan kantor, perangai karyawan, rekan bisnis, dan sebagainya. Nah, Anda harus tahan terhadap semua ujian yang ada. Hadapi semua ujian tersebut dengan pikiran rasional, hati nurani, dan kesabaran.

  1. Tidak Mudah Emosi dalam Situasi Apa pun

Orang yang berwibawa tidak akan mudah hanyut dalam suasana. Meskipun hati bergejolak karena emosi yang melanda, namun ia masih bisa bersikap santai dan ramah. Ia mampu meredam emosi dengan keluasan kesabarannya. Nah, jika Anda ingin mempunyai sifat wibawa, tidak mudah emosi dalam situasi apa pun menjadi kuncinya. Selain itu, jangan ambil sebuah keputusan pada saat hati Anda belum tenang. Karena apa pun keputusan Anda pada saat sedang emosi, tidak akan memberikan hasil positif.

  1. Mampu Menemukan Momen Tepat

Dalam melakukan setiap tindakan, pasti mempunyai waktu yang tepat. Begitu juga saat harus berbicara atau diam. Sebagai orang yang berwibawa, Anda harus pandai dalam menemukan momen yang tepat tersebut. Melakukan sebuah tindakan di saat yang tepat akan mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan. Sebaliknya, meskipun tindakan tersebut benar, namun tidak tepat waktunya, tidak akan mendapatkan hasil maksimal.

  1. Menghindari Sifat Sombong

Hindari untuk mengemukakan kebaikan sendiri di depan umum. Meskipun Anda memang telah berbuat baik, tidak perlu Anda mengucapkannya kepada orang lain. Biarlah orang lain yang menilai kebaikan Anda tersebut. Membicarakan kebaikan diri sendiri justru membuat orang lain menganggap Anda sebagai orang yang sombong dan gemar mencari muka.

Tips agar berwibawa

Itulah beberapa yang bisa Anda lakukan terkait tips agar berwibawa.

 

Terima kasih telah membaca artikel

Anda Ingin Disegani Orang Lain? Terapkan 7 Tips Agar Berwibawa Ini!