9 Rekomendasi Bahan Pengharum Alami untuk Kabin Mobil

Artikel Oto – Adanya pengharum kabin mobil mampu membuat pengalaman berkendara terasa lebih nyaman. Pengharum juga mampu menghilangkan bau tidak sedap dan membuat pengemudi menjadi lebih rileks. Salah satu cara membuat kabin mobil menjadi lebih wangi adalah dengan meletakkan pengharum alami.
Pengharum dari bahan alami tidak hanya memberikan sensasi wangi yang unik pada kabin. Bahan alami yang digunakan sebagai pewangi ini memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi pengharum dari bahan alami untuk kabin mobil. Bahan yang disebutkan mudah dicari dan tidak merusak interior kendaraan.
1. Kayu Manis
Salah satu tanaman rempah ini memiliki wangi yang khas dan cocok dijadikan sebagai pengharum kabin alami. Kayu manis memiliki khasiat menenangkan saraf yang kencang dan antibakteri.
Pemilik mobil bisa menggunakan kayu manis utuh atau dalam bentuk bubuk. Untuk kayu manis bubuk, letakkan bubuk ke dalam toples kecil, kemudian lubangi tutupnya. Tempatkan wadah yang berisi kayu manis bubuk pada sudut mobil yang dilalui udara. Sementara untuk kayu manis utuh, pemilik mobil bisa mengikatnya dengan tali rami dan digantungkan dalam kabin mobil.
2. Serai
Selain digunakan sebagai bahan jamu dan obat tradisional, serai juga memiliki aroma yang cocok untuk dijadikan sebagai pengharum alami. Serai mengandung minyak atsiri yang baik untuk memperkuat sistem saraf dan membuatnya lebih rileks.
Ambilah beberapa tangkai serai, patahkan, kemudian letakkan dalam toples tertutup yang diberi lubang. Simpan serai di bawah jok mobil dan biarkan hingga mengering. Serai yang lama terpapar udara dan mengering mampu mengeluarkan wangi yang kuat.
3. Pandan
Selain bisa digunakan untuk bahan masakan dan kerajinan tangan, pandan juga bisa menjadi pengharum mobil alami. Tumbuhan yang kaya manfaat ini cukup mudah untuk ditemukan. Wangi dari pandan tidak menyengat, sehingga aman untuk pengemudi dan penumpang.
Untuk penggunaannya, iris 20 helai daun pandan yang masih segar. Kemudian, letakkan di wadah dan simpan di bawah jok mobil. Aroma segar yang dikeluarkan oleh daun pandan dapat bertahan selama dua minggu.
4. Daun Pinus
Wangi daun pinus yang menyegarkan bisa dimanfaatkan sebagai pengharum kabin. Penggunaannya pun cukup mudah. Campurkan air dengan daun pinus, daun salam, biji pala, kemudian diamkan selama dua minggu. Saring air campuran tersebut, kemudian semprot ke dalam kabin mobil hingga wangi.
Baca Juga: Efek Negatif Membiarkan Pewangi Kabin Mobil yang Sudah Habis
5. Bunga Melati
Salah satu jenis bunga yang memiliki efek relaksasi tinggi dan baik bagi kegiatan yang menuntut konsentrasi tinggi adalah bunga melati. Jenis bunga ini mudah ditemukan di sekitar lingkungan. Untuk menggunakan bunga melati sebagai pengharum alami cukup mudah. Ambil beberapa buah bunga melati dan pilih bunga yang masih menguncup. Kemudian, letakkan bunga di dekat AC atau tempat udara mengalir agar wanginya tersebar di seluruh bagian kabin.
6. Kulit Jeruk
Salah satu pewangi kabin alami yang paling efektif adalah kulit jeruk. Aroma yang dihasilkan dari kulit jeruk mampu mengatasi bau tidak sedap pada kabin mobil.
Cara penggunaannya adalah dengan mencampurkan kulit jeruk, jeruk nipis, dan lemon ke dalam air. Kemudian diamkan selama satu hari dan tambahkan alkohol. Cairan kulit jeruk bisa disemprot pada seluruh bagian mobil agar menghilangkan bau tidak sedap.
7. Kopi
Aroma kopi mampu menghilangkan bau tidak sedap pada kabin mobil, seperti bau rokok atau bau apek. Cara penggunaannya dengan mengambil segenggam bubuk atau biji kopi, kemudian simpan di wadah tertutup. Beri lubang pada tutup wadah agar aroma kopi dapat keluar. Simpanlah wadah yang berisi kopi pada kabin mobil. Pastikan posisi wadah stabil agar kopi tidak tumpah.
8. Kemangi dan Lemon
Agar aroma kabin menjadi lebih segar, pemilik mobil bisa menggunakan campuran daun kemangi dan lemon. Cara penggunaannya adalah dengan mencampurkan minyak esensial lemon dan air rebusan daun kemangi. Kemudian, letakkan dalam satu wadah dan semprotkan pada kabin mobil.