5 Tempat Yang Instagramable, Di Balik Keramaian Jakarta

Artikel Unik – Jakarta memang dikenal dengan ibukota yang padat. Akan tetapi, dibalik keramaian Jakarta, ternyata ada 5 tempat yang Instagramable lho sobat. Jakarta emang udah sumpek sih ya kalau yang tiap hari memang tinggal di Ibukota Negara Indonesia ini. Pasalnya, ibukota Indonesia ini dihuni lebih dari 10 juta jiwa dan terus bertambah setiap tahunnya.

Namun di balik gedung-gedung yang menjulang tinggi dan megah serta kota yang tidak pernah tidur, ada tempat tersembunyi yang asik untuk ditelusuri. Beberapa kawasan di Jakarta ini memiliki spot foto yang cukup menarik dengan gaya yang khas dan menjadi spot fotogenik kamu.

Bagi Kamu yang memang ingin mencoba jalan-jalan di Jakarta, ada baiknya untuk melihat referensi spot foto yang instagramable ini nih teman-teman. Bisa jadi kenang-kenangan yang indah kan di sosial media Kamu…..

Langsung saja Kita simak, ini dia 5 tempat yang Instagramable di balik keramaian Jakarta.

Hauwke’s Auto Gallery Jakarta

Pengen memiliki foto-foto unik dengan mobil-mobil jadul, tidak perlu jauh-jauh ke Museum Angkot di kota Malang. Soalnya, di Jakarta juga ada dengan nama tempatnya “Hauwke’s auto gallery Jakarta”. Namun bedanya dengan Museum Angkut di kota Malang, gallery ini disediakan untuk kepentingan properti saja. Seperti syuting, foto prewedding hingga pembuatan video klip. Maka dari itu, saat berkunjung ke sini tidak akan dipungut biaya apapun alias gratis.

Bukan hanya memajang mobil-mobil antik saja. Hauwke’s auto gallery Jakarta juga memiliki beberapa ruangan dengan berbeda gaya, seperti gaya Amerika dan Eropa. Di samping itu, juga ada kotak telpon merah yang sangat terkenal. Bukan hanya bisa melihat-lihat koleksi, tapi pengunjung juga bisa foto sepuasnya. Enak banget kan nih buat Kamu yang lagi cari lokasi spot foto “gretongan” yang bagus, hehehe…..

Hutan Mangrove Pantai Indah Kapuk

Ingin sedikit ijo-ijo di Jakarta, Hutan Mangrove PIK tempatnya. Terletak di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Pastinya tempat ini akan membuat kamu lebih rileks dari hiruk pikuk kota Jakarta. Selain itu, banyak juga spot-spot foto yang menarik, seperti pondok penginapan, lorong jalan dengan tanaman bakau atau tepi danau.

Bukan hanya itu saja, kamu juga bisa mencoba naik perahu untuk mengelilingi kawasan hutan bakau tersebut. Udara yang segar dengan pepohonan yang hijau akan membuat pengunjung betah berlama-lama di kawasan ini. Bahkan mereka bisa menyewa villa yang disediakan untuk lebih merasakan sensasi alam yang hijau ini.

Toko Merah

Salah satu peninggalan VOC di kawasan Jakarta ini bisa menjadi spot foto yang menarik. Terlebih lagi, saat ini toko yang berada di kawasan Menteng ini menjadi lebih cantik dan terawat. Tentunya, hasil jepretan kamu akan semakin cantik dan bagus. Di namakan sebagai toko merah karena memang bangunan ini serba merah dengan gaya khas Tionghoa. Bukan hanya berburu foto bagus saja, kamu juga bisa menjajal beberapa kuliner lezat yang menggoyang lidah di sekitar kawasan toko merah.

Museum Kawasan Kota Tua

Salah satu wisata yang bisa dijumpai di Jakarta adalah Museum Sejarah Jakarta yang berada di kawasan Kota Tua Jakarta. Dengan gaya bangunan Belanda, foto di depan Museum bisa menjadi foto yang instagramable. Bahkan pengunjung bisa menyewa sepada onthel dan juga bergaya ala noni belanda.

Seperti namanya, kawasan kota tua memang dirawat dan dijaga agar mempertahankan rupa aslinya. Dengan beberapa landmark bersejarah yang ada di dalamnya. Bukan hanya mendapatkan pengetahuan baru tentang sejarah Jakarta. Tetapi pengunjung juga bisa merasakan seolah-olah kembali ke jaman pemerintahan kolonial Belanda.

Sunda Kelapa

Kawasan sunda kelapa terkenal dengan jajaran kapal nelayan yang menjadi potret sejarah kota Jakarta. Masih satu kawasan dengan kota tua, sunda kelapa menawarkan spot foto yang tidak kalah menariknya. Bukan hanya itu saja, pengunjung juga bisa berburu sunset di Sunda Kelapa. Bahkan tidak kalah dengan tempat-tempat lainnya. Dengan angle kamera yang tepat di antara kapal-kapal menjadikan foto sunset begitu menarik.

5 Tempat Yang Instagramable, Di Balik Keramaian Jakarta

Nah, gimana?. Itu dia 5 tempat yang Instagramable di balik keramaian Jakarta. Untuk Kamu yang hobi fotografi ataupun suka berburu foto selfie dengan background pemandangan yang unik, lokasi tersebut patut untuk Kamu kunjungi. Selain itu, tidak diperlukan budget besar juga untuk bisa mendapatkan foto yang bagus di lokasi-lokasi tersebut. Paling hanya perencanaan ataupun perhitungan untuk biaya transportasinya saja. Lebih murah juga dibanding properti lain untuk hunting foto dengan latar belakang yang bagus.

Terima kasih telah membaca artikel

5 Tempat Yang Instagramable, Di Balik Keramaian Jakarta