14 Obat Jerawat Alami yang Mudah Digunakan di Rumah

Jakarta

Obat jerawat alami bisa digunakan mereka yang terkena gangguan dengan efek tidak terlalu parah. Obat ini berasal dari bahan-bahan yang aman dan mudah ditemukan di lingkungan sekitar.

Biasanya obat jerawat akan diberikan oleh dokter jika jerawat yang muncul cukup parah. Tapi, tentunya penggunaan obat tersebut tidak boleh sembarangan dan memerlukan biaya yang sangat mahal.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut beberapa bahan yang bisa dimanfaatkan sebagai obat jerawat alami.

1. Mentimun

Mentimun diketahui memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi, vitamin, serta asam amino. Kandungan-kandungan tersebut bisa digunakan sebagai obat jerawat alami. Caranya, cukup gunakan mentimun ini sebagai masker pada kulit berjerawat secara teratur.

2. Lidah buaya

Obat jerawat alami lainnya yang bisa digunakan adalah lidah buaya. Kandungan Polifenol di dalam lidah buaya ini mampu membersihkan jerawat secara menyeluruh jika digunakan secara teratur. Caranya, ambil gel yang ada pada lidah buaya, kemudian gunakan seperti masker. Diamkan selama 20-30 menit, lalu bilas wajah sampai bersih.

3. Putih telur

Diketahui putih mengandung enzim lysonzim yang mampu menghilangkan jerawat secara ampuh. Caranya, pisahkan putih telur dari kuningnya dan bisa ditambahkan air serta perasan lemon. Kemudian, oleskan secara merata ke wajah, diamkan selama 15-20 menit, dan bilas dengan air bersih.

4. Madu

Madu sering sekali digunakan sebagai bahan perawatan kulit. Tak hanya itu, campuran madu dan kayu manis sangat bagus untuk membuat masker, terutama untuk melawan bakteri serta peradangan yang bisa memicu jerawat.

Cara menggunakannya, campurkan 2 sendok makan madu dan 1 sendok teh kayu manis untuk membentuk pasta. Oleskan masker ke wajah, lalu biarkan selama 10-15 menit kemudian bilas hingga bersih.

5. Cuka apel

Cuka apel sangat populer digunakan sebagai obat jerawat alami. Kandungan antiseptik pada cuka apel ini mampu membunuh bakteri penyebab jerawat, terutama jika digunakan secara rutin. Cukup aplikasikan 1-2 sendok cuka apel ke wajah yang berjerawat dengan kapas bersih. Diamkan selama 2-5 menit dan bilas dengan air bersih.

6. Es batu

Jika ingin menghilangkan jerawat dalam waktu yang cepat, bisa menggunakan es batu. Es batu bisa membantu mengurangi peradangan pada kulit akibat jerawat. Caranya, bisa dengan mengoleskan es batu pada wajah yang berjerawat hingga beberapa kali.

7. Alpukat

Alpukat juga sering digunakan sebagai masker kulit yang bisa dimanfaatkan sebagai obat jerawat alami. Kandungan vitamin E yang ada di dalam alpukat mampu membuat kulit menjadi lembut dan mengurangi peradangan pada kulit yang berjerawat. Caranya, haluskan daging alpukat hingga membentuk masker dan tambahkan satu sendok madu. Oleskan campuran tersebut ke wajah secara merata, diamkan 20-30 menit, dan bilas dengan air bersih.

8. Tomat

Obat jerawat alami selanjutnya adalah tomat. Kandungan vitamin A dan C pada tomat bisa membantu menghilangkan jerawat. Ambil 1 buah tomat dan potong menjadi dua bagian. Setelah itu, oleskan tomat ke seluruh permukaan kulit wajah, diamkan 20-30 menit, dan bilas dengan air bersih.

9. Pepaya

Kandungan enzim papain yang ada di dalam buah pepaya juga mampu mengangkat sel kulit mati yang bisa menyebabkan jerawat di kulit wajah. Untuk mencobanya, pepaya ini bisa dibuat sebagai masker alami sebagai penghilang jerawat di kulit.

10. Oatmeal

Oatmeal memiliki sifat anti inflamasi yang juga mampu meredakan iritasi di kulit. Meski tidak secara khusus efektif sebagai obat jerawat alami, penggunaan masker oatmeal ini akan membantu menenangkan kulit yang kering dan meradang. Caranya, campurkan 2 sendok teh oatmeal, 1 sendok teh baking soda, dan air lalu aduk rata. Aplikasikan masker oatmeal tersebut secara perlahan ke seluruh wajah dan bilas sampai bersih.

11. Air lemon

Kandungan asam askorbat pada lemon ternyata sangat ampuh untuk menghilangkan jerawat bahkan bekas jerawat di kulit wajah. Caranya, peras 1 buah lemon dan oleskan airnya ke permukaan wajah yang berjerawat. Setelah itu, tunggu selama 10-15 menit dan bilas dengan air bersih.

12. Bawang putih

Salah satu zat yang bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat secara cepat adalah zat sulfur, yang bisa didapatkan dari bawang putih. Untuk mencobanya, potong satu siung bawang putih menjadi beberapa bagian dan tempelkan pada jerawat maupun bekas jerawat. Lalu, tunggu selama 15 menit dan bersihkan.

13. Teh hijau

Teh hijau dikenal memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya mengatasi jerawat. Dikutip dari Healthline, teh hijau mengandung flavonoid dan tanin yang mampu melawan peradangan, mengurangi sebum, dan menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Seduh teh hijau dengan air mendidih selama 3-4 menit dan dinginkan. Setelah itu, oleskan air rebusan teh hijau dengan bola kapas atau bisa disemprotkan ke kulit wajah.

Biarkan sejenak selama 10 menit atau semalaman, lalu bilas dengan air. Gunakan sebanyak 1-2 kali sehari atau sesuai dengan kebutuhan.

14. Kulit jeruk

Siapa sangka kulit jeruk ternyata mengandung vitamin A, C, serta flavonoid yang dipercaya bisa menjadi obat jerawat alami. Untuk mencobanya, jemur kulit jeruk hingga kering dan tumbuk sampai halus. Tambahkan sedikit air dan oleskan bubuk kulit jeruk ke wajah seperti masker. Setelah itu, diamkan selama 15-20 menit dan bilas dengan air bersih.


Terima kasih telah membaca artikel

14 Obat Jerawat Alami yang Mudah Digunakan di Rumah